- Hadiri Rakor Cetak sawah Menteri Pertanian RI Dukung Brigade Pemuda Tani Gempita Kalsel-Teng
- Mendekati Natal dan Tahun Baru, Syauqie ingatkan Operator Transportasi Jaga Kualitas Pelayanan
- Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Melalui Wirausaha
- BPBPK Prov. Kalteng Gelar Rakor Evaluasi Pengendalian Karhutla 2024
- Tokoh Muda dan Cendikiawan Kristen Mendukung Fairid-Naparin
- RELASI PRABOWO GIBRAN KOTA PALANGKA RAYA DEKLARASI FAIRID-ZAINI
- Berkesan, Aksi Spesial Dekan Fakultas Hukum UPR di Job Fair 2024
- FH UPR Sukses Menggelar Job Fair 2024 di Lapangan Fakultas Hukum Universitas Palangka Raya
- Relawan Koyem-SHD Optimis Menang di Pilgub Kalteng 2024
- Masa Depan Barito Utara di Tangan AGI, Pemuda Yang Tampil Memukau dalam Debat Pilkada Barito Utara
Sahli Gubernur Bidang KSDM Suhaemi : Karang Taruna harus Jadi Tenaga Penggerak Para Pemuda
Tim Redaksi
Keterangan Gambar : Staf Ahli (Sahli) Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Suhaemi
Potretkalteng.com - Palangka Raya – Staf Ahli (Sahli) Gubernur Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia Suhaemi mewakili Sekretaris Daerah (Sekda) membuka kegiatan Bulan Bakti Karang Taruna Prov. Kalteng tahun 2022, bertempat di Hotel Neo Palma Palangka Raya, Selasa (29/11/2022). Kegiatan ini berlangsung selama tiga hari sejak 28 sampai 30 November 2022.
Dalam sambutannya Suhaemi mengatakan, Karang Taruna adalah organisasi yang dibentuk oleh masyarakat sebagai wadah generasi muda untuk mengembangkan diri, tumbuh, dan berkembang atas dasar kesadaran serta tanggung jawab sosial dari, oleh, dan untuk generasi muda, yang berorientasi pada tercapainya kesejahteraan sosial bagi masyarakat, khususnya generasi muda di Provinsi Kalteng.
Baca Lainnya :
- Upacara HUT Ke 51 KORPRI, Pemprov Selenggarakan Penganugerahan Tanda Kehormatan 0
- Diskominfosantik Provinsi Kalimantan Tengah Lakukan Studi Komparatif ke Diskominfo Bali0
- Bappedalitbang Gelar RaKor Rencana Aksi Nasional HAM untuk Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota0
- Asisten Adum Sri Suwanto : Forsesdasi Dapat Beri Konsepsi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah0
- Sah ! Upah Minimum Pekerja di Kalteng 2023 Naik 8,845% 0
“Kehadiran Karang Taruna memiliki peran dalam pembangunan masyarakat, terutama pada peningkatan potensi dan peran aktif generasi muda dalam bidang kesejahteraan sosial,” ucapnya.
Lebih lanjut Suhaemi menyebut, Karang Taruna merupakan mitra Pemerintah yang diharapkan dapat mendukung dan menyukseskan program Pemerintah.
“Karang Taruna diharapkan sebagai sosial kontrol dan tenaga penggerak dalam merangkul para pemuda-pemudi untuk memberikan kepedulian pada kondisi sekitar, sekaligus menjadi jembatan penghubung antara Pemerintah dan masyarakat dalam harmoni sosial yang kuat dan saling menguatkan, guna menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan terampil,” jelasnya.
Suhaemi berharap pertemuan ini dapat dijadikan sebagai momentum evaluasi dan introspeksi dalam rangka peningkatan mutu Karang Taruna sebagai Potensi dan Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) yang ada di masyarakat.
“Karang Taruna harus mampu mengeksistensikan diri sebagai kekuatan pembaharu yang prima, kreatif, penuh inisiatif, partisipatif, dan bertanggung jawab, dengan harapan keberadaan Karang Taruna pada masa mendatang berkembang ke arah yang lebih baik,” pungkasnya.
Sementara itu, Kepala Seksi Kepahlawanan, Keperintisan, Kesetiakawanan dan Restorasi Sosial Dinas Sosial Prov. Kalteng Noriyah menyampaikan kegiatan ini bertujuan agar terpeliharanya semangat yang melatarbelakangi lahirnya organisasi Karang Taruna sebagai organisasi dengan keanggotaan tanpa membeda-bedakan suku, agama, ras, aliran politik dan status sosial terhadap keberadaan Karang Taruna; Terbina dan terjalinnya kerja sama antar Karang Taruna selaku penyelenggara kesejahteraan sosial; dan terpilihnya Karang Taruna yang layak ditampilkan sebagai model dalam upaya meningkatkan kinerja dalam penyelenggaraan kesejahteraan sosial di tingkat Provinsi Kalteng.(red/AY)
Berita Utama
-
Mendekati Natal dan Tahun Baru, Syauqie ingatkan Operator Transportasi Jaga Kualitas Pelayanan
Mendekati Natal dan Tahun Baru, Syauqie ingatkan Operator Transportasi Jaga Kualitas Pelayanan
BATAM, POTRETKALTENG.COM - Dalam Rangka meninjau kesiapan infrastruktur dan transportasi Angkutan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, Komisi V DPR RI melakukan Kunjungan . . .
-
Hadiri Rakor Cetak sawah Menteri Pertanian RI Dukung Brigade Pemuda Tani Gempita Kalsel-Teng
Hadiri Rakor Cetak sawah Menteri Pertanian RI Dukung Brigade Pemuda Tani Gempita Kalsel-Teng
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Kedatangan Menteri Pertanian RI Andi Amran bersama rombongan di Bandara Hasanudinoor Banjarmasin disambut oleh Ketua Gerakan . . .
-
RELASI PRABOWO GIBRAN KOTA PALANGKA RAYA DEKLARASI FAIRID-ZAINI
RELASI PRABOWO GIBRAN KOTA PALANGKA RAYA DEKLARASI FAIRID-ZAINI
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Relawan Lentera Kasih (RELASI) Prabowo Gibran Kota Palangkaraya mengadakan diskusi dan deklarasi pasangan calon Walikota dan Wakil . . .
-
Tokoh Muda dan Cendikiawan Kristen Mendukung Fairid-Naparin
Tokoh Muda dan Cendikiawan Kristen Mendukung Fairid-Naparin
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Pemuda, tokoh dan cendikiawan Kristen kota Palangkaraya mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Relawan Lentera Kasih . . .
-
Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Melalui Wirausaha
Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Melalui Wirausaha
PALANGKARAYA,POTRETKALTENG.com– Plt. Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Provinsi Kalimantan Tengah, Ahmad Pahruka, membuka secara resmi kegiatan Fasilitasi . . .