Tekan Inflasi, Pemprov Kalteng Gelar Pasar Murah di Sampit
Tim Redaksi

Potret Kalteng 07 Sep 2022, 15:37:02 WIB Daerah
Tekan Inflasi, Pemprov Kalteng Gelar Pasar Murah di Sampit

Keterangan Gambar : Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Kalteng Leonard S. Ampung


Potretkalteng.com - Sampit - Untuk menekan laju inflasi di daerah, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Pemprov Kalteng) terus berupaya melakukan langkah-langkah strategis, diantaranya menggelar pasar murah di Kabupaten Kotawaringin Timur, Selasa (6/9/2022). Kegiatan pasar murah digelar di tiga titik lokasi antara lain: Taman Kota Sampit, Kecamatan Ketapang dan Kecamatan Baamang.

Gubernur Kalimantan Tengah yang diwakili oleh Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Kalteng Leonard S. Ampung menghadiri sekaligus membuka dengan resmi Pasar Murah di Taman Kota Sampit.

“Pasar murah ini merupakan tindak lanjut arahan Bapak Gubernur agar di kabupaten dan kota melaksanakan pasar murah, pasar penyeimbang hingga operasi pasar. Hal ini dalam rangka upaya menekan inflasi daerah dan menjaga daya beli masyarakat agar tetap stabil,” ungkap Leo.

Baca Lainnya :

Sementara itu pasar murah di Kecamatan Baamang dihadiri oleh Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Prov. Kalteng Hj. Aster Bonawati, dan di Kecamatan Ketapang dihadiri oleh Sahli Gubernur Kalteng Bidang Ekonomi Keuangan dan Pembangunan Yuas Elko.

Sejumlah Perangkat Daerah turut berpartisipasi untuk mendukung pasar murah yaitu Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan (TPHP), Dinas Kelautan dan Perikanan, Dinas Perdagangan dan Perindustrian, serta Dinas Ketahanan Pangan Prov. Kalteng.(red)







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment