- Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
- Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
- Walikota Gerak Cepat! Audiensi Membatalkan Aksi, Fairid Naparin Ambil Keputusan untuk Warga Kereng B
- Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
- DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
- Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
- Pemkab Barito Utara Salurkan Bantuan bagi Korban Kebakaran di Jalan Merak Muara Teweh
- Kapuas Terima Program Sekolah Rakyat, Pembangunan Ditargetkan Mulai 2026
- Ketua GMNI Kalteng Maulana Uger: Jangan Korbankan Kedaulatan Rakyat Demi Efisiensi Politik
- Panen Sawit di Lahan Bersertifikat, Tiga Petani Jalani Proses Hukum di Kasongan
Peringati Hari Jadi ke-68, Pemprov Kalteng Gelar Ziarah dan Tabur Bunga untuk Kenang Jasa Pahlawan

Keterangan Gambar : Ziarah Tabur Bunga
PALANGKARAYA,
POTRETKALTENG.COM– Dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-68 Provinsi Kalimantan Tengah, Pemerintah Provinsi Kalteng melalui Dinas Sosial menggelar upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Sanaman Lampang, Palangka Raya, pada Kamis (15/5/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Gubernur Kalteng, H. Agustiar Sabran, sebagai bentuk penghormatan terhadap jasa para pahlawan yang telah berjuang dalam pembentukan dan pembangunan provinsi ini.
Baca Lainnya :
- Tampil Mempesona, Vokal Grup Putra Barsel Raih Juara II di FBIM 20250
- Pimpinan DPRD Kalteng Terima Aspirasi Mahasiswa Terkait Kebijakan Pemerintah Pusat0
- DPRD Kalteng Usulkan Pemberhentian Gubernur dan Wagub 2020–2024 dalam Paripurna0
- Pemkab Kapuas Gelar Sertijab Pj Sekda, Bupati Apresiasi Pengabdian Septedy0
- Pemkab Kapuas Gelar Bimtek Tingkatkan Fungsi BPD0
Upacara diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan dan dilanjutkan dengan prosesi tabur bunga yang dilakukan secara khidmat oleh Gubernur beserta jajaran pejabat Pemprov Kalteng. Suasana berlangsung penuh makna, mencerminkan rasa hormat dan penghayatan mendalam atas pengorbanan para pejuang daerah.
Dalam sambutannya, Gubernur Agustiar Sabran menegaskan bahwa peringatan hari jadi ini bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum penting untuk mengingat kembali nilai-nilai perjuangan yang telah diwariskan para pendahulu.
“Semangat perjuangan para pahlawan harus terus kita jaga dan jadikan inspirasi dalam membangun Kalimantan Tengah yang lebih maju, adil, dan sejahtera,” ujar Gubernur Agustiar.
Senada dengan itu, Kepala Dinas Sosial Provinsi Kalteng, Eddy Karusman, menyampaikan bahwa kegiatan ziarah ini merupakan wujud nyata penghargaan kepada para tokoh dan pahlawan daerah. Menurutnya, semangat pengabdian dan kecintaan mereka terhadap Kalteng patut dijadikan teladan, terutama bagi generasi muda.
“Melalui kegiatan ini, kami berharap generasi penerus semakin memahami pentingnya menghormati jasa para pahlawan dan menumbuhkan rasa cinta tanah air,” ungkap Eddy.
Upacara tersebut turut dihadiri oleh Plt. Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng, para Asisten dan Staf Ahli Gubernur, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta pejabat lainnya di lingkungan Pemprov Kalteng. Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung dengan tertib dan penuh khidmat.(yin)
mmc kalteng
Berita Utama
-
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persatuan Pemuda Dayak (PERPEDAYAK) menggelar audiensi dan silaturahmi dengan Kepala Kepolisian Daerah . . .
-
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Kelalaian kecil hampir berakibat fatal bagi seorang warga Desa Hajak Raya, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara. Sepeda motor . . .
-
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Tim kuasa hukum Jekson dan Rahmat Zakaria dari TBBR Palangka Raya menyampaikan kekecewaan terhadap kinerja penyidik Polres Katingan . . .
-
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Kasus dugaan kriminalisasi terhadap tokoh masyarakat Desa Mulyasari, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, yang melibatkan Ady . . .
-
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM— Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mencatat capaian positif dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) tahun . . .

















