Aplikasi CMS, Penggunaan Keuangan Pemerintahan Desa di Kapuas Akan Lebih Transparan
Tim Redaksi

Potret Kalteng 19 Jul 2024, 15:51:51 WIB Kapuas
Aplikasi CMS, Penggunaan Keuangan Pemerintahan Desa di Kapuas Akan Lebih Transparan

Keterangan Gambar : FOTO BERSAMA


potretkalteng.com - KAPUAS - Penggunaan keuangan pemerintahan desa di Kabupaten Kapuas akan lebih transparan dengan menggunakan sistem aplikasi Cash Management System (CMD). 

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (DPMD) Kabupaten Kapuas, Budi Kurniawan mengatakan kepada awak media usai kegiatan Launching CMS bersama Bank Kalteng, Kamis (19/7/2024), di Hall Rujab Bupati Kapuas. 

"Kita harapkan melalui CMS ini, penyelenggara pemerintah desa-desa kita akan menjadi  profesional, didorong lebih transparan dan juga akan lebih mudah pertanggungjawabannya di monitor atau di awasi bersama oleh pemerintah, maupun juga oleh masyarakat," kata Budi Kurniawan saat diwawancarai awak media. 

Baca Lainnya :

Dijelaskannya, penerapan CMS merupakan tindak lanjut dari amanat Kemendagri, yang  mewajibkan pengelolaan keuangan desa harus berbasis CMS secara bertahap. 

"Untuk pembelian barang, pembayaran insentif, Siltap dan lain-lain itu memang harus dilakukan secara CMS. Jadi, tidak ada lagi terima gaji itu dibayar manual. Dengan CMS itu dibayar non tunai ke rekening masing masing," ungkapnya. 

Ia menambahkan, penerapan CMS di Kabupaten Kapuas ini adalah yang pertama di Kalteng, yang menerapkannya ke seluruh desa se kabupaten. 

Kegiatan Launching CMS tersebut dihadiri Asisten I Pemkab, Romulus mewakili Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi, Pemimpin Cabang Bank Kalteng Kuala Kapuas Muhammad Rifai beserta jajaran, sejumlah camat, kepala desa beserta perangkat.(red)


Heryadie







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment