Walikota Palangka Raya Bagikan Bansos kepada Warga Terdampak Banjir
Tim Redaksi

Potret Kalteng 24 Nov 2022, 11:40:22 WIB Daerah
Walikota Palangka Raya Bagikan Bansos kepada Warga Terdampak Banjir

Keterangan Gambar : Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin bersama Forkopimda


Potretkalteng.com - Palangka Raya – Menanggapi bencana banjir yang tengah melanda pada beberapa lokasi di wilayah hukumnya, Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng, Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H. secara rutin bergerak untuk melakukan peninjauan.


Peninjauan pun kali ini dilakukan oleh Kapolresta bersama Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin pada bencana banjir yang melada pada pemukiman warga di kawasan Jalan Mendawai, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah, Rabu (23/11/2022) siang.

Baca Lainnya :


Dimulai sekitar pukul 11.00 WIB, Kapolresta bersama Walikota dan rombongan pun menyusuri lokasi banjir di kawasan tersebut guna meninjau bagaimana perkembangan dan kondisinya saat ini.


“Kondisi banjir yang melanda di pemukiman kawasan Jalan Mendawai hingga Anoi saat ini sudah setinggi lutut orang dewasa, serta mengakibatkan tergenangnya jalan umum dan merendam rumah warga setempat,” ungkap Kombes Pol. Budi Santosa.


Prihatin atas kondisi tersebut, Budi Santosa bersama Walikota bergerak untuk membagikan bantuan sosial (bantuan sosial) berupa paket sembako sebagai bentuk kepedulian kepada warga setempat yang menjadi korban bencana banjir.


Sekitar ratusan paket sembako pun disediakan untuk dibagikan kepada warga setempat, yang turut dilakukan juga oleh Koramil 1016-01, Babinsa Pahandut, Lurah Palangka, Bhabinkamtibmas Polsek Pahandut dan BPNB Kota Palangka Raya.


Niatan baik dan tulus untuk saling membantu itu pun disambut dengan hangat oleh warga setempat, yang dapat terlihat dari senyum kegembiraan dari para korban banjir di Kawasan Jalan Mendawai saat menerima bansos tersebut.


“Semoga bansos ini dapat berkenan dan diterima oleh bapak ibu sekalian yang saat ini sedang terdampak bencana banjir, serta bermanfaat dan berguna untuk membantun mencukupi kebutuhan sehari-hari,” ucap Kombes Pol. Budi.


Sembari meninjau kondisi banjir dan membagikan bansos, Budi Santosa juga menyampaikan pesan kamtibmas dan imbauan keselamatan bagi warga setempat yang masih menghuni kawasan pemukiman di lokasi tersebut.


“Jaga keselamatan diri sendiri dan keluarga ketika menempati rumah dikala kondisi banjir seperti ini, pastikan arus listrik dan peralatan elektronik aman, demi menghindari potensi terjadi konsleting listrik,” imbaunya.

“Selain itu waspada dan berhati-hati agar bapak dan ibu sekalian senantiasa terhindar dari peristiwa orang tenggelam maupun penularan penyakit yang rawan menjangkit di lokasi terdampak banjir,” tambahnya.


Selanjutnya, dirinya pun menegaskan bahwa Polresta Palangka Raya bersama polsek jajaran akan siap sedia untuk membantu dan melakukan upaya evakuasi apabila ada warga yang membutuhkannya.


“Apabila bapak ibu sekalian memerlukan evakuasi segera laporkan kepada pelayanan maupun personel Polresta Palangka Raya dan Polsek Pahandut, kami pastinya akan siap sedia untuk menolong dan membantu,” pungkas Budi. (Red/RT)







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment