Tingkatkan Indeks Inovasi Daerah, Bapperida Gunung Mas Gelar Bimbek bagi Perangkat Daerah
Tim Redaksi

Potret Kalteng 22 Mar 2024, 16:17:43 WIB Gunung Mas
Tingkatkan Indeks Inovasi Daerah, Bapperida Gunung Mas Gelar Bimbek bagi Perangkat Daerah

Keterangan Gambar : Kegiatan Pembukaan Bimbingan Teknis Inovasi Daerah Tahun 2024 oleh Bapperida Kabupaten Gunung Mas


Potretkalteng.com - Kuala Kurun - Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (Bapperida) Kabupaten Gunung Mas menggelar Bimbingan Teknis (Bimtek) Inovasi Daerah bagi Perangkat-perangkat Daerah lingkup Pemerintah Kabupaten Gunung Mas di Aula Bapperida Kuala Kurun.

Kegiatan Bimbek Inovasi Daerah oleh Bapperida ini diadakan selama dua hari, tanggal 20 s.d 21 Maret 2024.


Baca Lainnya :

Peserta Bimtek ini adalah kepala perangkat daerah, camat, inovator, narahubung, dan operator inovasi di lingkup Pemerintah Daerah Kabupaten Gunung Mas.


Narasumber dalam Bimtek ini dari Badan Strategi Kebijakan Dalam Negeri (BSKDN) Kemendagri selaku Tim Teknis Inovasi Ibu Ristiyan Widiaswati dan Sindy Tarvia.


Kepala Bapperida Yantrio Aulia dalam laporannya menyampaikan bahwa maksud diadakan Bimtek ini adalah memberikan pemahaman teknis tentang Indikator Penilaian Innovative Government Award (IGA) Kemendagri dan teknis penginputan dokumen dan data dukung pada aplikasi IGA Kemendagri.


Melalui Bimtek ini diharapkan agar Inovator dan operator mumpuni dalam melengkapi dokumen dan data dukung serta mengerti teknik penginputan data-data yang diperlukan dalam aplikasi IGA. Selain itu, kegiatan ini diharapkan dapat mendukung upaya dalam peningkatan penilaian indeks inovasi daerah Kabupaten Gunung Mas.


Yullya







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment