- Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
- Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
- Walikota Gerak Cepat! Audiensi Membatalkan Aksi, Fairid Naparin Ambil Keputusan untuk Warga Kereng B
- Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
- DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
- Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
- Pemkab Barito Utara Salurkan Bantuan bagi Korban Kebakaran di Jalan Merak Muara Teweh
- Kapuas Terima Program Sekolah Rakyat, Pembangunan Ditargetkan Mulai 2026
- Ketua GMNI Kalteng Maulana Uger: Jangan Korbankan Kedaulatan Rakyat Demi Efisiensi Politik
- Panen Sawit di Lahan Bersertifikat, Tiga Petani Jalani Proses Hukum di Kasongan
Sebuah Catatan Pewarta Tentang Festival Budaya Isen Mulang Tahun 2022
Sumber : mmckalteng

Potretkalteng.com - Palangka Raya - Usai sudah gempita dan semarak Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) Tahun 2022. Perhelatan akbar bagi pelaku dan praktisi seni dan budaya tersebut telah ditutup dengan resmi oleh Gubernur Kalimantan Tengah, pada upacara puncak Hari Jadi ke 65 Provinsi Kalimantan Tengah tanggal 23 Mei 2022 lalu
Semarak FBIM itu memang telah usai, namun cerita tentang FBIM 2022 tidaklah lekang, mungkin gelar seni budaya itu dianggap sangat istimewa bagi masyarakat Kalimantan Tengah. Pasalanya, FBIM absen dan vakum selama dua tahun dikarenakan pandemi COVID-19 yang melanda belahan dunia, tak terkecuali Kalimantan Tengah.
Pagelaran dan lomba seni pertunjukan ragam budaya khas Kalimantan Tengah telah tersaji dengan apik mulai tanggal 17 sampai dengan 22 Mei lalu, dari karnaval budaya hingga penobatan Jagau dan Bawi Nyai Pariwisata. Ragam khas seni budaya yang disuguhkan dan dilombakan mampu menghipnotis pengunjung yang begitu dahaga akan sebuah tontonan yang berakar pada pelestarian budaya lokal.
Baca Lainnya :
- Sebuah Catatan Pewarta Tentang Festival Budaya Isen Mulang Tahun 20220
- Kecewa Terhadap Putusan Hakim, Pimpinan Ormas LSR & Fordayak Bentuk Aksi Damai0
- Ketua Fordayak Soroti Vonis Bebas Putusan Terdakwa Pemilik 2 Ons Sabu0
- Dandim Muara Teweh Gelar Silaturahmi Dengan Klub Sepeda Motor Kabupaten Barito Utara Dan Murung Raya0
- Ditlantas Polda Kalteng Tilang 37 Pengendara0
FBIM tahun ini seakan jadi momentum bangkitnya sektor kepariwisataan khususnya seni dan budaya.
Pantauan pewarta di lapangan pada setiap titik lokasi kegiatan lomba, tumpah ruah dipadati pengunjung . FBIM bukan hanya ajang lomba, tapi merupakan pengejewantahan dari komitmen pemerintah dan seluruh elemen masyarakat dalam melestarikan nilai-nilai luhur budaya, agar tetap terjaga dan tidak tergerus oleh arus moderenisasi yang tidak dapat kita bendung. Maka, seni budaya merupakan wahana untuk tetap menjadi perekat keberagaman dan kemajemukan, selayaknya terus lestari dan terjaga di Bumi Isen Mulang yang kita cintai bersama.
Festival ditutup dengan hasil pencapaian karya cipta dan karsa serta upaya seluruh peserta yang mengharumkan nama kabupaten/kota yang sudah mengirim delegasi terbaiknya. Peringkat lima besar pemenang pada perhelatan FBIM 2022 diraih oleh Palangka Raya sebagai Juara Umum, diikuti oleh Barito Selatan, Pulang Pisau, Katingan, dan Barito Utara.
Selamat bagi para pemenang dan tentunya untuk seluruh peserta, kemenangan dan kekalahan merupakan bagian dari kompetisi, namun sportifitas dan kebersamaan dan spirit yang dibangun dalam melestarikan seni budaya itu jauh lebih penting, dari sekedar trophy dan piagam. Selamat bertemu kembali di Festival Budaya Isen Mulang tahun 2023. Pariwisata bangkit, budaya lestari. Jayalah Bumi Tambun Bungai, Bumi Pancasila Tanah Berkah Kalimantan Tengah.(red)
Berita Utama
-
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persatuan Pemuda Dayak (PERPEDAYAK) menggelar audiensi dan silaturahmi dengan Kepala Kepolisian Daerah . . .
-
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Kelalaian kecil hampir berakibat fatal bagi seorang warga Desa Hajak Raya, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara. Sepeda motor . . .
-
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Tim kuasa hukum Jekson dan Rahmat Zakaria dari TBBR Palangka Raya menyampaikan kekecewaan terhadap kinerja penyidik Polres Katingan . . .
-
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Kasus dugaan kriminalisasi terhadap tokoh masyarakat Desa Mulyasari, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, yang melibatkan Ady . . .
-
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM— Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mencatat capaian positif dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) tahun . . .

















