RSUD Mas Amsyar Kasongan Didorong Jadi Rumah Sakit Rujukan Unggulan di Katingan

Potret kalteng 29 Sep 2025, 21:33:12 WIB Katingan
RSUD Mas Amsyar Kasongan Didorong Jadi Rumah Sakit Rujukan Unggulan di Katingan

Keterangan Gambar : Keterangan Gambar : Bupati Katingan, Saiful, S.Pd, M.Si Memimpin Rapat Dewan Pengawas Rsud Mas Amsyar Kasongan, Jumat (26/99/2025). Foto: Diskominfostandi Katingan



KASONGAN, POTRETKALTENG.COM – Upaya Pemerintah Kabupaten Katingan untuk memperkuat sektor kesehatan kembali ditunjukkan melalui rapat Dewan Pengawas RSUD Mas Amsyar Kasongan yang dipimpin Bupati Katingan, Saiful, S.Pd., M.Si. Rapat ini membahas capaian kinerja serta langkah pengembangan rumah sakit ke depan.

Bupati Saiful dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa RSUD Mas Amsyar harus menjadi rumah sakit rujukan unggulan di wilayah Katingan. Ia menekankan pentingnya peningkatan kualitas pelayanan, kedisiplinan tenaga kesehatan, dan pengelolaan yang profesional.

Baca Lainnya :

Menurutnya, keberhasilan rumah sakit daerah tidak hanya diukur dari sarana dan prasarana, tetapi juga dari kepuasan pasien dan kecepatan pelayanan. “Kita ingin masyarakat merasa nyaman dan percaya terhadap layanan RSUD Mas Amsyar,” kata Bupati.

Rapat ini juga menghasilkan sejumlah rekomendasi, antara lain peningkatan sistem manajemen mutu, penggunaan teknologi informasi untuk efisiensi administrasi, serta pelatihan bagi tenaga medis dan nonmedis. Semua rekomendasi ini diharapkan dapat segera diimplementasikan.

Dengan evaluasi rutin yang dilakukan, Pemkab Katingan optimistis RSUD Mas Amsyar akan terus berkembang dan menjadi simbol pelayanan kesehatan modern serta berkualitas di daerah tersebut.

ZR







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment