Peringati Hari Guru, HIMAPROSMAT dan IKAPROSMAT FKIP UPR Gelar Seminar Pendidikan Keilmuan
Oleh : Tim redaksi

Potret Kalteng 25 Nov 2022, 12:29:53 WIB Edukasi
Peringati Hari Guru, HIMAPROSMAT dan IKAPROSMAT FKIP UPR Gelar Seminar Pendidikan Keilmuan

Keterangan Gambar : 2 narasumber ketika memberikan materi


Potretkalteng.com - Palangka Raya - Semboyan bahwa guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa dan hal tersebut memang benar adanya, Seperti lentera di tengah kegelapan. Guru berjuang untuk membuka mata kita akan wawasan dunia yang luas serta ilmu pengetahuan. Guru membantu untuk berjuang mencapai cita-cita sehingga bisa menjadi generasi penerus bangsa yang cerdas, berwawasan luas, dan membawa bangsa kepada kemajuan.

Sementara itu, pendidikan di Indonesia saat ini berdasarkan hasil survei OECD (Organization of Economic Cooperation and Development) dapat dikatakan sangat terpuruk. Berdasarkan hasil survei literasi dan numerasi anak usia 15 tahun, Indonesia berada di urutan ke-6 dari bawah dari 78 negara, sehingga Ketua HIMAPROSMAT FKIP UPR, Fitri Aulia Sari mengadakan kegiatan dalam memperingati hari guru nasional tuturnya.

“Berdasarkan hasil survei itu, sudah menjadi tanggungjawab guru-guru dan dosen serta mahasiswa untuk memimikirkan bagaimana strategi atau menyusun program-program strategi untuk melakukan perubahan atau mengakselerasikan ketertinggalan itu agar kita tidak ketinggalan dari negara lain”.  ungkap ketua IKAPROSMAT FKIP UPR, Yuserto, S.Pd.

Baca Lainnya :

Maka dalam hal itu, Himpunan Mahasiswa bersama dengan Ikatan Alumni Program Studi Pendidikan Matematika (HIMAPROSMAT dan IKAPROSMAT FKIP UPR) menyelenggarakan Seminar Pendidikan Matematika-Karnaval Keilmuan 2022.

Dengan mengusung tema “Transformasi Pendidikan di Abad 22 Untuk Menciptakan Pembelajaran Matematika yang Bermutu dan Bermakna”, seminar itu diselenggarakan di Gedung Pengembangan IPTEK dan Inovasi Gambut (PPIIG) Universitas Palangka Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah (Kalteng), Kamis (24/11/2022).

Seminar dibuka secara langsung oleh Ketua Program Studi Pendidikan Matematika, Drs. Walter Punding, M.Pd. dengan harapan kegiatan tersebut dapat bermanfaat bagi seluruh peserta yang hadir di tempat tersebut.

“Dengan dua narasumber kita yang hebat ini, yang juga akan memberikan gagasan-gagasan pemikirannya sehingga hasil dari seminar ini diharapkan dapat bermanfaat bagi kita” tuturnya.

Adapun narasumber dari seminar itu adalah Dosen Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Palangka Raya (UPR), Dr. Jackson Pasini Mairing, M.Pd. dan Guru SMAN 2 Nanga Bulik, Rifa’atul Mawaddah, S.Pd. kemudian dipandu oleh moderator, Oktaviana Ainun Ratnawati, M.Pd.

Kedua narasumber mengangkat materi terkait pembelajaran blended-learning, yang mana didalam pemaparan dari Jackson, model flipped classroom menjadi yang paling mudah dari sekian model pembelajaran blended-learning yang ada.

“Model flipped classroom dari sekian banyak model pembelajaran blended-learning yang ada merupakan model yang paling mudah dilakukan”, ujar Jackson.

Sementara itu, dalam pemaparan dari Rifa’atul, meskipun dengan kondisi yang kurang memungkinkan untuk pengaplikasian pembelajaran blended-learning, para siswa masih antusias dalam melakukannya meskipun tidak sempurna.

“Saya pesimis untuk melakukan pembelajaran blended-learning, karena di sekolah saya, untuk mengakses internet sangat minim, kemudian para siswa selepas dari sekolah langsung bekerja.Namun setelah saya mencoba mengaplikasikan pembelajaran blended learning, dari 8 kelompok yang dibentuk, terdapat 5 kelompok yang telah mengumpulkan hasilnya, walaupun tidak sempurna” jelasnya.

Di penghujung kegiatan, seminar ditutup dengan closing statement dari moderator, Oktaviana Ainun Ratnawati, yang kemudian disusul dengan sesi foto bersama.

“Blended Learning merupakan perpaduan antara pembelajaran tatap muka dan online, salah satu model yang cocok adalah fliped classroom didukung dengan mempersiapkan sumber-sumber belajar digital yang baik” tuturnya.(red/Alfi)







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment