Pendukung Pancani Gandrung Kena Prank Kampanye Akbar Tak Dihadiri Kaesang Dan Jokowi

Potret Kalteng 18 Nov 2024, 16:09:06 WIB Politik
Pendukung Pancani Gandrung Kena Prank Kampanye Akbar Tak Dihadiri Kaesang Dan Jokowi

Keterangan Gambar : Keterangan Foto. Ilustrasi Kampanye Akbar Pancani


Barito Timur - Meski sempat gembar gembor melalui pemberitaan di media Pasangan Cabup dan Wabup Bartim 

Pancani dan Raran ( Pancaran) yang mengundang masyarakat Bartim untuk menghadiri Kampanye Akbarnya bersama Jokowi Presiden RI ke 7 dan Ketua Umum Partai Soliraditas Indonesia ( PSI ) Kaesang Pangarep akhirnya berujung pada kekecawaan.


Baca Lainnya :

Pasalnya simpatisan dan pendukung Pancaran yang datang ke Lapangan Bola Lebo Ampah pada Kampanye Akbar Pancaran Sabtu 16 November 2024 gagal melihat secara langsung Jokowi dan Kaesang.


Dan pihak penyelenggara atau pelaksana kampanye Akbar Pancaran hanya menampilkan video  Jokowi bersama Pancaran.


Dari Pantauan awak media akhirnya banyak simpatisan kecewa dan meninggalkan lapangan yang nampak lenggang karena jumlah pendukung dan simpatisan Pancaran semakin sedikit yang tetap bertahan di Kampanye Akbar tersebut.


Santo salah seorang warga setempat mengaku kalau dirinya merasa di Prank atau dibohongi oleh Pancani dan pasangannya


" Alasan kami menghadiri kampanye Akbar ini karena kami masih mengidolakan Pak Jokowi dan ingin melihat mas Kaesang dari dekat tapi malah di prank dan hanya diputar videonya Pak Jokowi saja padahalnya sebelumnya dari timnya Pancani dan beberapa selebaran dan pemberitaan di media kalau Pak Jokowi dan Mas Kaesang dipastikan hadir pada kampanye Akbar ini " ucapnya Sabtu 16 November 2024.


" Kalau seperti ini kami sebagai pendukung  Pancani dan pasangannya bisa saja batal memilih mereka karena belum jadi saja kami sudah dibohongi " tegasnya.


Hingga saat ini belum ada keterangan resmi penyebab batalnya kedatangan Jokowi dan Kaesang Pangarep di Kampanye Akbar Pancaran dan terlihat kekecawaan  dari awak media yang sudah menunggu  kehadiran Jokowi dan Kaesang.







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment