Jembatan Bukit Rawi Akhirnya Bisa Dilewati
Oleh : Hamli Tulis

Potret Kalteng 30 Agu 2022, 15:02:32 WIB Daerah
Jembatan Bukit Rawi Akhirnya Bisa Dilewati

Keterangan Gambar : Kepala Dinas PUPR Kalteng, H.Shalahuddinh ST.MT ketika menonton UCI MTB Elliminator World Cup 2022


Potretkalteng.com - Pulang Pisau - Pasca rusaknya jalan Lintas Bukit Rawi, Pulang Pisau yang menghubungkan antara Kota Palangka Raya dengan Kabupaten Barito Selatan dan Gunung Mas, kini Jembatan Bukit Rawi bisa di lewati. Minggu (28/8/22).

Gubernur Kalteng melalui kepala  Dinas PUPR kalteng H Shalahuddin, ST, MT menyampaikan bahwa peresmian jembatan bukit rawi belum ada kepastian dari Presiden RI Joko WIDODO yang meresimkan, namun Gubernur Kalteng sudah minta ijin kepada menteri PUPR, melalui balai pelaksana  jalan nasional untuk bisa melintasi dulu demi kepentingan masyarakat.

" Jembatan ini kita operasikan terlebih dahulu guna memudahkan arus lalu lintas dari arah Palangkaraya menuju beberapa Kabupaten dan sebaliknya dan bahkan dari Tanjung." ungkapnya.

Baca Lainnya :

Menurut H.Shalahuddin usulan itu disampaikan karena masih belum ada kepastian siapa yang meresmikannya jika tidak Presiden bisa jadi menteri PUPR atau Gubernur Kalteng sendiri ungkapnya kepada Potret Kalteng.

Dengan sudah adanya koordinasi dengan Balai PJN Kalteng saat dihubungi Sabtu 28 Agustus H.Shalahuddin menjelaskan bahwa jembatan bukit rawi sudah  bisa dilintasi oleh semua motor dan  mobil roda empat yang tonasenya dibatasi, karena masih dalam masa uji coba untuk melihat kekuatannya hingga nanti benar- benar bisa full dioperasikan. ungkapnya.HT







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment