- Bimtek PPID dan Kehumasan Tingkatkan Kompetensi Pengelola Informasi Publik di Kapuas
- Sekda Kapuas Pimpin Rapat MCSP, Dorong Penyelesaian Indikator Pencegahan Korupsi
- Diduga Alami Kerugian 1 Milyar Rupiah,Rudye Poilisikan Oknum Pengacara Dan LSM
- Subdenpom XVIII/1-3 Kaimana Gelar Ops Gaktib Waspada Wira Belati dan Operasi Yustisi Citra Wira Bela
- Bupati Kapuas HM Wiyatno Resmikan Gedung Serbaguna Desa Anjir Mambulau Barat
- Bupati Kapuas Lepas Kafilah MTQ dan Hadist ke-XXXIII, Dorong Semangat Ukhuwah dan Prestasi
- Desa Bungai Jaya Masuk Penilaian Desa Percontohan Antikorupsi Tahun 2025
- Wakil Bupati Kapuas, Dodo, S.P., dan Sekda Dr. Usis I. Sangkai, S.Hut., M.Si, berfoto bersama Pendet
- PWI Kapuas dan PWI Bali Bangun Sinergi Pers Dorong Pertumbuhan UMKM Daerah
- Kunjungan PWI Kapuas ke Bali, Serap Strategi Media Bangkitkan Ekonomi Lokal
DP3APPKB Kalteng Perkuat Peran PUSPAGA dalam Upaya Perlindungan Perempuan dan Anak serta Pencegahan

Keterangan Gambar : Linae saat memberikan paparan
PALANGKARAYA,
Baca Lainnya :
- Disnakertrans Kalteng Gelar Bimtek Penyelesaian Perselisihan Hubungan Industrial, Tekankan Peran Str0
- Moment HUT Pemkab Barito Utara, Legislator Hj Netty Ajak Masyarakat Bersatu Bangun Daerah0
- DPRD dan Pemkab Sepakati Tiga Buah Raperda Menjadi Perda0
- Ketua Rampay Nusantara Barut Apresiasi Langkah Cepat Pemkab Tangani Jembatan Rusak di Tawan Jaya0
- Heboh Promo Tempat Hiburan Malam di Palangka Raya, Tunjukkan KTM Mahasiswa Dapat Diskon0
POTRETKALTENG.COM— Dalam rangka memperkuat perlindungan terhadap perempuan dan anak serta menekan angka perkawinan usia anak (PUA), Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana (DP3APPKB) terus mendorong optimalisasi peran Pusat Pembelajaran Keluarga (PUSPAGA) di seluruh daerah.
Komitmen tersebut ditegaskan oleh Kepala DP3APPKB Provinsi Kalteng, Linae Victoria Aden, saat menjadi narasumber dalam Rapat Koordinasi Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya dan Pengadilan Agama se-Kalimantan Tengah, yang berlangsung di Aula Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, Rabu (25/6/2025).
Kegiatan ini juga merupakan tindak lanjut dari penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara DP3APPKB dengan Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, sebagai bentuk sinergi lintas sektor dalam memperkuat perlindungan terhadap perempuan dan anak, serta menanggulangi praktik perkawinan usia anak di wilayah Kalimantan Tengah.
“PUSPAGA hadir sebagai layanan satu pintu yang berbasis hak anak, memberikan konsultasi, edukasi, dan pendampingan kepada keluarga untuk memperkuat peran pengasuhan serta mencegah terjadinya kekerasan dan perkawinan usia anak,” jelas Linae.
Ia menegaskan bahwa keluarga merupakan lini pertahanan pertama dalam menciptakan lingkungan yang aman dan ramah anak. Meskipun angka PUA di Kalimantan Tengah mengalami penurunan menjadi 9,89 persen pada 2024, posisi provinsi ini masih berada pada urutan kelima tertinggi secara nasional. Hal tersebut memerlukan upaya lintas sektor yang berkelanjutan dan terintegrasi.
Melalui penguatan PUSPAGA, DP3APPKB mendorong agar setiap kabupaten/kota menyediakan layanan yang mencakup:
• Konsultasi pra-nikah,
• Pendidikan pengasuhan anak,
• Rujukan psikologis dan hukum yang mudah diakses oleh masyarakat.
Dalam paparannya, Linae juga menyampaikan enam tujuan strategis pengembangan PUSPAGA, yaitu:
1. Menyediakan informasi yang ramah anak dan keluarga;
2. Menawarkan layanan konseling keluarga;
3. Meningkatkan kapasitas orang tua dalam pola asuh;
4. Mencegah kekerasan dan perkawinan anak;
5. Mendukung ketahanan keluarga;
6. Mewujudkan Desa/Kelurahan Ramah Perempuan dan Peduli Anak (DRPPA).
“PUSPAGA merupakan representasi hadirnya negara di tengah keluarga, memberikan penguatan terhadap fungsi pengasuhan dan perlindungan terhadap anak-anak dari risiko kekerasan dan praktik perkawinan usia dini,” tambah Linae.
Ia juga mengajak seluruh unsur masyarakat, mulai dari pemerintah daerah, lembaga non-pemerintah, tokoh agama, hingga tokoh adat, untuk membangun sinergi dalam menciptakan ekosistem perlindungan yang menyeluruh dan berkelanjutan.
Sebagai bagian dari target jangka menengah, DP3APPKB menargetkan angka PUA turun di bawah 8 persen pada tahun 2026, serta tercapainya 100 persen Desa/Kelurahan Ramah Perempuan dan Anak di Kalimantan Tengah pada tahun 2030.
Komitmen tersebut diperkuat oleh Ketua Pengadilan Tinggi Agama Palangka Raya, H. Tarsi, yang menegaskan dukungan seluruh pengadilan agama di Kalimantan Tengah dalam upaya pencegahan PUA.
“Semua satuan kerja di bawah Pengadilan Agama se-Kalteng wajib mendukung langkah-langkah perlindungan anak dan pencegahan perkawinan usia dini. Ini adalah bagian dari tanggung jawab kita dalam melindungi generasi masa depan,” tegasnya.
Turut hadir dalam kegiatan ini Ketua dan Sekretaris Pengadilan Tinggi Agama, serta perwakilan Pengadilan Agama dari seluruh kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah.(yin)
mmc kalteng
Berita Utama
-
Sekda Kapuas Pimpin Rapat MCSP, Dorong Penyelesaian Indikator Pencegahan Korupsi
Sekda Kapuas Pimpin Rapat MCSP, Dorong Penyelesaian Indikator Pencegahan Korupsi
KUALA KAPUAS, POTRETKALTENG.COM – Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Usis I. Sangkai, memimpin Rapat Koordinasi dan Pemantauan Indeks Pencegahan Korupsi melalui . . .
-
Diduga Alami Kerugian 1 Milyar Rupiah,Rudye Poilisikan Oknum Pengacara Dan LSM
Diduga Alami Kerugian 1 Milyar Rupiah,Rudye Poilisikan Oknum Pengacara Dan LSM
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Diduga alami kerugian kurang lebih 1 milyar rupiah Rudye seorang warga Palangka Raya mendatangi Ditreskrimum Polda . . .
-
Bimtek PPID dan Kehumasan Tingkatkan Kompetensi Pengelola Informasi Publik di Kapuas
Bimtek PPID dan Kehumasan Tingkatkan Kompetensi Pengelola Informasi Publik di Kapuas
KUALA KAPUAS, POTRETKALTENG.COM – Pemerintah Kabupaten Kapuas melalui Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfosantik) melaksanakan Bimbingan . . .
-
Desa Bungai Jaya Masuk Penilaian Desa Percontohan Antikorupsi Tahun 2025
Desa Bungai Jaya Masuk Penilaian Desa Percontohan Antikorupsi Tahun 2025
BASARANG, POTRETKALTENG.COM – Pemerintah Kabupaten Kapuas menerima kunjungan Tim Penilai dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam rangka Penilaian Desa . . .
-
Wakil Bupati Kapuas, Dodo, S.P., dan Sekda Dr. Usis I. Sangkai, S.Hut., M.Si, berfoto bersama Pendet
Wakil Bupati Kapuas, Dodo, S.P., dan Sekda Dr. Usis I. Sangkai, S.Hut., M.Si, berfoto bersama Pendet
KUALA KAPUAS, POTRETKALTENG.COM– Pemerintah Kabupaten Kapuas menunjukkan komitmen sinergi antarumat beragama dengan kehadiran langsung Wakil Bupati Kapuas, Dodo, S.P., . . .















