Yulistro Ivo Lantik Pj. Bupati Barito Selatan Sebagai Bunda Paud Barsel
Oleh : Tim redaksi

Potret Kalteng 13 Agu 2022, 14:41:18 WIB Daerah
Yulistro Ivo Lantik Pj. Bupati Barito Selatan Sebagai Bunda Paud Barsel

Keterangan Gambar : Yulistro Ivo ketika melantik Lisda sebagai Bunda Paud Barsel


Potretkalteng.com - Palangkaraya – Lisda Arriyana yang juga merupakan Pj Bupati Barito Selatan dikukuhkan sebagai Bunda PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) Kabupaten Barito Selatan, bersama dengan Noor Hermiyanti Anang Dirjo sebagai Bunda PAUD Kabupaten Kotawaringin Barat oleh Bunda PAUD Provinsi Kalimantan Tengah Ivo Sugianto Sabran sekaligus Ketua Tim Penggerak dan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Prov. Kalteng di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (10/08/2022).


Keterangan gambarLisda Arriyana setelah dikukuhkan sebagai Bunda Paud Barsel

Baca Lainnya :

Sebelum pengukuhan Bunda PAUD Kabupaten Barito Selatan dan Bunda PAUD Kabupaten Kotawaringin Barat diawali pembacaan Surat Keputusan, dilanjutkan dengan penandatanganan Naskah Pengukuhan oleh Bunda PAUD Prov. Kalteng dilanjutkan pemasangan selempang kepada keduanya.

Usai pengukuhan Bunda PAUD Kalimantan Tengah Ivo Sugianto Sabran dalam sambutan mengatakan agar lebih memperhatikan anak – anak khusunya usia dini agar mereka bisa tumbuh dan berkembang secara optimal. 

Sementara itu Gubernur Kalimantan Tengah Sugianto Sabran dalam sambutannya yang dibacakan oleh Wakil Gubernur Kalimantan Tengah Edi Pratowo menyampaikan ucapan selamat atas dikukuhkannya Bunda PAUD Barito Selatan dan Bunda PAUD Kotawaringin Barat semoga mampu memberikan manfaat untuk dunia PAUD yang ada di daerahnya masing-masing dan Kalimantan Tengah pada umumnya. 

Tampak hadir Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Herson B. Aden, Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Prov. Kalteng Leonard S. Ampung, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Prov. Kalteng Hj Anita Nuryakin, Kepala Perangkat Daerah Prov. Kalteng terkait serta Ketua TP-PKK sekaligus PAUD se-Kalteng. (Red)







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment