Pj Walikota Palangkaraya Tegaskan Sanksi bagi ASN Pelanggar Netralitas

Potret Kalteng 30 Sep 2024, 16:13:51 WIB Palangka Raya
Pj Walikota Palangkaraya Tegaskan Sanksi bagi ASN Pelanggar Netralitas

Potretkalteng.com - Palangka Raya — Pj Walikota Palangkaraya, Hera Nugrahayu, menegaskan pentingnya netralitas Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menyukseskan Pilkada serentak 2024. Pernyataan ini disampaikan setelah menghadiri rapat koordinasi (rakor) kesiapan kepala daerah dalam menjaga netralitas di Ballroom Aquarius Boutique Hotel Palangkaraya.


Hera mengingatkan bahwa setiap ASN memiliki tanggung jawab untuk menjaga netralitas dan profesionalisme dalam menjalankan tugas. “Setiap pelanggaran terhadap netralitas ASN akan mendapatkan sanksi tegas, baik secara hukum maupun administrasi,” tegas Hera.

Baca Lainnya :


Menurutnya, kesadaran akan tanggung jawab ini sangat penting untuk memastikan bahwa pemilu berjalan dengan adil dan transparan. “Kami ingin masyarakat percaya bahwa ASN akan melayani mereka tanpa ada pengaruh politik. Oleh karena itu, penting untuk menegakkan sanksi bagi mereka yang melanggar,” tambah Hera.


Acara rakor ini dihadiri oleh berbagai elemen pemerintah dan masyarakat yang saling berdiskusi mengenai pentingnya menjaga netralitas ASN dalam pemilihan umum. Hal ini menjadi momentum untuk memperkuat komitmen semua pihak dalam mendukung proses demokrasi yang bersih dan berintegritas.


Dengan penegasan ini, diharapkan ASN di Kota Palangkaraya dapat menjalankan perannya dengan baik, demi terciptanya lingkungan pemerintahan yang profesional dan dapat dipercaya oleh masyarakat.








+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment