- Dorong Ekspor Udang Vaname, Dislutkan Kalteng Adakan Business Matching dengan Eksportir Nasional
- BPSDM Prov. Kalteng Gelar Pelatihan Dasar CPNS 2025, Siapkan ASN Berkarakter dan Profesional
- Kadisnakertrans Kalteng Buka Job Fair di SMKN 4 Palangka Raya, Tawarkan 650 Lowongan Kerja
- Perkuat Sinergi, Kepala BKD Kalteng Terima Kunjungan DPRD Barito Utara Bahas Strategi Pengelolaan Te
- Disdik Kalteng Uji Coba Pembelajaran Hybrid, Plt. Kadisdik Motivasi Siswa Jadi Generasi Unggul
- Pemprov Kalteng Tingkatkan Kapasitas Perencana Daerah Lewat Bimtek Penyusunan Kerangka Ekonomi Makro
- Kepala BKD Kalteng Tinjau Langsung Pelaksanaan Seleksi PPPK Tahap II di Palangka Raya
- Plt. Kadis Ketahanan Pangan Kalteng Hadiri Pelepasan Bantuan Darurat untuk Korban Banjir Barito
- Gubernur Kalteng Lepas Bantuan Darurat untuk Korban Banjir Barito, Satpol PP Pastikan Pengawalan Dis
- Kadis PMD Kalteng Ikuti Upacara Hari Otonomi Daerah ke-XXIX: Perkuat Sinergi Menuju Indonesia Emas 2
Pj Bupati Kapuas Pimpin Rapat Pengangkatan Tenaga Kontrak

Keterangan Gambar : PIMPIN : Penjabat (Pj) Bupati Kapuas H Darliansjah memimpin Rapat Perihal Pengangkatan Tenaga Kontrak bersama jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas didampingi Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas Septedy dan Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Kapuas Romulus, bertempat di Ruang Rapat Rujab Bupati Kapuas, Rabu (5/2).
KUALA KAPUAS, POTRETKALTENG.COM – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, H. Darliansjah, memimpin rapat terkait pengangkatan tenaga kontrak bersama jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas. Rapat tersebut turut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Kapuas, Septedy, serta Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kapuas, Romulus. Kegiatan berlangsung di Ruang Rapat Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Rabu (5/2/2025).
Dalam rapat tersebut, Pj Bupati menyampaikan bahwa pemerintah daerah tengah berupaya melakukan pemetaan terhadap database dan permasalahan tenaga kontrak yang ada di lingkungan Pemkab Kapuas. Langkah ini dilakukan guna memperjelas dan menajamkan data tenaga non-ASN untuk dikonsultasikan ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), dengan harapan memperoleh dukungan dan solusi konkret.
Baca Lainnya :
- Dinas P3APPKB Kapuas Jadi Juri Lomba Posyandu dan BKB dalam HUT ke-79 Persit Kartika Chandra Kirana0
- Pj Bupati Kapuas Ir. H. Darliansjah, M.Si, Tinjau Layanan Klinik Kesehatan Mata di RSUD Kapuas0
- Polres Kapuas Berhasil Ungkap Kasus Narkotika di Desa Sei Hanyo0
- Bupati HSS Ajak Warga di Perantauan Perkuat Silaturahmi dan Mendukung Pembangunan Daerah0
- BPBD Kalteng Gelar Pelatihan Pengoperasian Rescue dan Fire Boat untuk Meningkatkan Kesiapsiagaan0
"Insya Allah kalau data dan pekerjaan tenaga Non-ASN kita sudah tuntas, maka permasalahan tenaga kerja Non-ASN di Kapuas juga akan terselesaikan. Harapan saya, masing-masing Sekretaris Dinas dan Kasubbag Umum Kepegawaian di setiap perangkat daerah bisa membawa data valid sebagai bahan dukungan konsultasi ke KemenPAN dan RB," ujar H. Darliansjah.
Sementara itu, Plt Kepala BKPSDM Kapuas, Romulus, dalam kesempatan yang sama menjelaskan rekapitulasi jumlah tenaga non-ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas. Total tenaga non-ASN tercatat sebanyak 4.874 orang, yang terdiri atas:
- Tenaga Non-ASN Eks THK II: 63 orang,
- Tenaga Non-ASN (terdaftar di Database BKN): 2.698 orang,
- Tenaga Non-ASN (tidak terdaftar di Database BKN): 2.113 orang.
Romulus juga memaparkan bahwa dari tenaga non-ASN yang masuk Database BKN, sebanyak 706 orang telah dinyatakan lulus seleksi CPNS dan PPPK Tahap I Tahun Anggaran 2024. Rinciannya adalah:
- Tenaga Non-ASN Eks THK II lulus PPPK: 32 orang,
- Tenaga Non-ASN (masuk Database BKN) lulus PPPK: 656 orang,
- Tenaga Non-ASN (masuk Database BKN) lulus CPNS: 18 orang.
"Dengan data yang jelas ini, kita berharap bisa mempercepat proses penyelesaian status tenaga Non-ASN di Kapuas, seiring dengan kebijakan nasional," pungkas Romulus.
-RH


Berita Utama
-
Huma Betang, Warisan Suku Dayak yang Kian Tergerus Zaman
Huma Betang, Warisan Suku Dayak yang Kian Tergerus Zaman
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Beranjangsana ke Rumah Betang—rumah adat suku Dayak Kalimantan Tengah—menjadi pengalaman yang sarat makna. Rumah Betang yang . . .
-
Kejari Kapuas Tahan Bendahara UP Sekretariat Daerah Terkait Dugaan Korupsi sejumlah Rp1 Miliar
Kejari Kapuas Tahan Bendahara UP Sekretariat Daerah Terkait Dugaan Korupsi sejumlah Rp1 Miliar
KUALA KAPUAS, POTRETKALTENG.COM — Kejaksaan Negeri Kapuas melakukan penahanan terhadap tersangka dugaan tindak pidana korupsi dalam pengelolaan Uang Persediaan (UP) . . .
-
Kadis PMD Kalteng Ikuti Upacara Hari Otonomi Daerah ke-XXIX: Perkuat Sinergi Menuju Indonesia Emas 2
Kadis PMD Kalteng Ikuti Upacara Hari Otonomi Daerah ke-XXIX: Perkuat Sinergi Menuju Indonesia Emas 2
PALANGKARAYA,POTRETKALTENG.COM– Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Provinsi Kalimantan Tengah, H. Aryawan, menghadiri Upacara Peringatan Hari Otonomi . . .
-
Gubernur Kalteng Lepas Bantuan Darurat untuk Korban Banjir Barito, Satpol PP Pastikan Pengawalan Dis
Gubernur Kalteng Lepas Bantuan Darurat untuk Korban Banjir Barito, Satpol PP Pastikan Pengawalan Dis
PALANGKARAYA,POTRETKALTENG.COM– Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, secara resmi melepas pengiriman bantuan darurat bagi korban bencana banjir di wilayah . . .
-
Plt. Kadis Ketahanan Pangan Kalteng Hadiri Pelepasan Bantuan Darurat untuk Korban Banjir Barito
Plt. Kadis Ketahanan Pangan Kalteng Hadiri Pelepasan Bantuan Darurat untuk Korban Banjir Barito
PALANGKARAYA,POTRETKALTENG.COM– Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Tengah, Agus Candra, menghadiri acara Pelepasan Pengiriman . . .
