Pj Bupati Kapuas Lantik 12 Jabatan Tinggi Pratama di Lingkungan Pemkab Kapuas
Tim Redaksi

Keterangan Gambar : Pj Bupati Kapuas ketika melantik
potretkalteng.com - KAPUAS - Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi melantik dan mengambil sumpah janji jabatan kepada 12 Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkup Pemerintah Kabupaten Kapuas, bertempat di Aula Rumah Jabatan Bupati Kapuas, Kamis (18/4).
Dalam sambutannya Pj Bupati mengatakan Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji dalan jabatan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Pemerintah Kabupaten Kapuas Tahun 2024 ini telah mengikuti mekanisme sesuai dnegan perundang-undangan yang berlaku.
Baca Lainnya :
- Pj Bupati Kapuas Hadiri Entry Meeting Pemeriksaan Terinci LKPD Tahun Anggaran 2023 oleh BPK RI 0
- Pj Bupati Kapuas Lantik PPPK Formasi Tenaga Pendidikan dan Kesehatan di Lingkungan Kapuas0
- Gelar Halal Bihalal, Erlin Hardi Ajak Terus Jalin dan Jaga Tali Silaturahim0
- Seorang Perempuan Cantik Diringkus Tim Narkoba Polres Kapuas0
- Polres Kapuas Gelar Apel Operasi Ketupat Telabang 20240
Mutasi dan Pengkuhan Jabatan ini salah satu upaya untuk mengakselerasi pencapaian tujuan organisasi dengan menempatkan orang yang tepat pada tempat yang tepat.
“Kegiatan Pelantikan dan mutasi dijajaran Pejabat setiap Instansi Pemerintah adalah bagian dari kehidupan organisasi dalam rangka pemantapan dan peningkatan kapasitas kelembagaan, serta merupakan bagian dari pola pembinaan karier pegawai, sebagai bagian dari upaya penyegaran dan peningkatan kinerja, pelantikan ini dapat dimaknai terutama dari sudut kepentingan organisasi, bukan sekedar penempatan figure-figur pejabat pada jenjang jabatan dan kepentingan tertentu,” jelas Erlin.
Dirinya mengucapkan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik pada hari ini. Erlin Hardi menginginkan momentum ini menjadi penyemangat dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.
Serta dalam melaksanakan Amanah sebagai pemimpin dan Pegawai Pemerintah yang dapat dipercaya. Oleh karena itu, penting bagi para Pejabat untuk mampu menjalankan tugas dan wewenang secara professional, serta memastikan pelayanan publik dapat terlaksana secara optimal.
“Harapan saya selalu jaga integritas, hindari KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme), jadilah seorang pemimpinyang menjadi figure suri tauladan bagi bahwahannya, dan ingat semua yang kita lakukan dapat dipertanggungjawabkan,” tutur Pj Bupati.(adv)
Kip Kapuas


Berita Utama
-
Buka Puasa Bersama PKK dan DWP Kabupaten Barito Utara Perkuat Tali Persaudaraan
Buka Puasa Bersama PKK dan DWP Kabupaten Barito Utara Perkuat Tali Persaudaraan
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Dalam upaya mempererat hubungan dan meningkatkan silaturahmi, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Barito Utara, Ny. Marsiana Muhlis, . . .
-
Pj. Bupati Barito Utara Resmikan Perumahan Dinas untuk Dokter Spesialis RSUD Muara Teweh
Pj. Bupati Barito Utara Resmikan Perumahan Dinas untuk Dokter Spesialis RSUD Muara Teweh
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Penjabat (Pj.) Bupati Barito Utara, Drs. Muhlis, bersama jajaran perangkat daerah dan pimpinan RSUD Muara Teweh, meresmikan Perumahan . . .
-
DPRD Katingan Lakukan Koordinasi dengan Dinas Kehutanan Kalteng Terkait DBH
DPRD Katingan Lakukan Koordinasi dengan Dinas Kehutanan Kalteng Terkait DBH
KASONGAN, POTRETKALTENG.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Katingan mengadakan pertemuan dengan Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah untuk . . .
-
DPRD Katingan Gelar Koordinasi dengan Dinas ESDM Kalteng Bahas Alokasi DBH
DPRD Katingan Gelar Koordinasi dengan Dinas ESDM Kalteng Bahas Alokasi DBH
KASONGAN, POTRETKALTENG.COM – Sekretaris Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Kalimantan Tengah, Syaripudin, S.Hut, mewakili Kepala Dinas ESDM Kalteng, . . .
-
Kepala BAPPERIDA Kalteng Hadiri Peresmian Gedung Gereja Mawar Sharon Palangka Raya
Kepala BAPPERIDA Kalteng Hadiri Peresmian Gedung Gereja Mawar Sharon Palangka Raya
PALANGKARAYA,POTRETKALTENG.COM– Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset, dan Inovasi Daerah (BAPPERIDA) Provinsi Kalimantan Tengah, yang juga menjabat sebagai . . .

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
Write a comment