Peringati Hari Raya Idul Adha, Pemerintah Kota Palangkaraya Sediakan 37 Hewan Kurban
Oleh : Tim redaksi

Potret Kalteng 11 Jul 2022, 04:21:53 WIB Daerah
Peringati Hari Raya Idul Adha, Pemerintah Kota Palangkaraya Sediakan 37 Hewan Kurban

Potretkalteng.com - Palangka Raya – Moment hari raya kurban 1443 H membuat Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya menyediakan 37 hewan kurban untuk dikurbankan dan dibagikan kepada masyarakat.

“Pada Hari Raya Iduladha di tahun ini Pemko Palangka Raya menyediakan sebanyak 37 hewan kurban,”ungkap Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kabag Kesra) Sekretariat Daerah Kota Palangka Raya, Tutiyah Setiowati, Kamis (7/7/2022).

Dia menyebutkan bahwa 37 hewan kurban tersebut terdiri dari 25 sapi disediakan oleh pemko. Kemudian 10 sapi serta 2 kambing merupakan Bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) dari perusahaan di lingkungan Pemko Palangka Raya.

Baca Lainnya :

“Jadi dari pemko ada 25 sapi dan dari CSR bantuan perusahaan yang ada di kota Palangka Raya, ada 10 Sapi dan 2 Kambing,” sebutnya.

Sekedar diketahui sambung Tutiyah, anggaran hewan kurban tersebut tidak diangggarkan oleh Pemerintah Kota Palangka Raya, namun pengadaan hewan kurban tersebut melalui dana hibah yang diberikan kepada Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Kota Palangka Raya.

“Hewan kurban inilah yang nantinya akan dibagikan kepada mesjid, langgar, dan ormas di Kota Palangka Raya, dengan harapannya dapat bermanfaat bagi masyarakat Kota Palangka Raya,”tutupnya.(red)







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment