Peringati Hari Jadi ke-67 Provinsi Kalteng, Wagub Kalteng Gelar Anjangsana ke LKSA Darul Amin
Tim Redaksi

Potret Kalteng 14 Mei 2024, 18:09:44 WIB Palangka Raya
Peringati Hari Jadi ke-67 Provinsi Kalteng, Wagub Kalteng Gelar Anjangsana ke LKSA Darul Amin

Keterangan Gambar : Wagub Kalteng H. Edy Pratowo saat menyampaikan sambutannya


Potretkalteng.com - PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur (Wagub) Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Edy Pratowo beserta jajaran melaksanakan kegiatan Anjangsana ke Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Darul Amin, Selasa (14/5/2024). Kunjungan anjangsana yang dilakukan pada hari merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Peringatan Hari Jadi ke-67 Prov. Kalteng.

Wagub H. Edy Pratowo dalam sambutannya menyampaikan tema besar yang diusung dalam peringatan Hari Jadi tahun ini adalah “Kalteng Berkah, Maju dan Bermartabat”. 


Baca Lainnya :

Kegiatan Anjangsana kali ini dilaksanakan secara serentak di 7 (tujuh) LKSA atau Panti Sosial diantaranya satu Panti Sosial Bina Laras Pambelum atau Panti ODGJ, satu Panti Sosial Tresna Werda Sinta Rangkang (Panti Jompo) dan Lembaga Pemasyarakatan Khusus Anak di wilayah Kota Palangka Raya.


Edy mengutarakan selain untuk bersilaturahmi, Anjangsana ini menjadi salah satu sarana untuk memupuk rasa kebersamaan dan kepedulian terhadap saudara-saudara yang memerlukan khususnya para penyandang masalah kesejahteraan sosial.


Melalui momentum Peringatan Hari Jadi ini, Wagub mengajak untuk meningkatkan semangat kebersamaan, rasa kepedulian dan saling membantu satu sama lain, bersatu padu membangun kemajuan daerah dan kesejahteraan masyarakat Kalteng.


“Kita semua tentu menyadari, segala kemajuan pembangunan daerah yang kita rasakan hingga usia ke-67 tahun Kalimantan Tengah ini tidak lepas dari jerih payah dan pengorbanan luar biasa para pendahulu kita tersebut”, tuturnya.


Mengakhiri sambutannya, Wagub mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak baik Perangkat Daerah, Instansi Vertikal, BUMN, BUMD, Perbankan, maupun swasta yang telah berpartisipasi dan memberikan bantuan dalam kegiatan Anjangsana kali ini.(adv)


Mmckalteng







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment