Pemkab Gunung Mas Menyambut Baik Kegiatan Pawai Tarhib Ramadhan 1445 H
Tim Redaksi

Potret Kalteng 08 Mar 2024, 13:54:35 WIB Gunung Mas
Pemkab Gunung Mas Menyambut Baik Kegiatan Pawai Tarhib Ramadhan 1445 H

Keterangan Gambar : Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L. P. Umbing saat melepas keberangkatan peserta Pawai Tarhib Ramadhan 1445 H di Taman Kota Kuala Kurun


Potretkalteng.com - KUALA KURUN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas menyambut baik kegiatan Pawai Tarhib Ramadhan 1445 H di Taman Kota Kuala Kurun, Kamis (07/03/2024).


Ketua Panitia Sudin dalam sambutannya menyampaikan dalam rangka menyambut Bulan Suci Ramadhan 1445 H, organisasi-organisasi muslim muslimah yang ada di Kabupaten Gunung Mas khususnya di Kecamatan Kurun dan sekitarnya telah bekerja sama untuk melaksanakan kegiatan Pawai Tarhib Ramadhan 1445 H.

Baca Lainnya :


Pemerintah Kabupaten Gunung Mas menyambut baik kegiatan Pawai Tarhib yang diikuti oleh sekitar 1000 peserta ini.


"Saya menyambut baik kegiatan Pawai Tarhib Ramadhan, melalui kegiatan ini umat muslim di Kabupaten Gunung Mas khususnya di Kuala Kurun dapat bersama-sama bersukacita menyambut dan merayakan datangnya bulan suci Ramadhan 1445 H dengan kegiatan positif," sambutan tertulis Bupati Gunung Mas Jaya Samaya Monong yang disampaikan oleh Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L. P. Umbing saat menghadiri kegiatan Pawai Tarhib Ramadhan.


Selain itu, Bupati Gunung Mas dalam sambutan tertulis yang disampaikan oleh Wakil Bupati menyampaikan harapannya, melalui kegiatan Pawai Tarhib ini diharapkan dapat memupuk rasa persatuan dan kesatuan, tumbuhnya rasa kasih sayang dan saling menghormati di masyarakat Kabupaten Gunung Mas.


Kegiatan ini dihadiri juga oleh sejumlah pejabat pemerintah, unsur Forkopimda, dan undang lainnya.(red)


Yullya







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment