Panggung Seni Budaya Meriahkan Kalteng Ramadan Festival 2025

Potret Kalteng 13 Mar 2025, 10:20:23 WIB PEMPROV KALTENG
Panggung Seni Budaya Meriahkan Kalteng Ramadan Festival 2025

Keterangan Gambar : Salah satu penampil menyuguhkan hiburan Islami pada kegiatan Panggung Seni Budaya dalam rangkaian Kalteng Ramadhan Festival 2025.


PALANGKARAYA,

POTRETKALTENG.COM– Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kalteng kembali menggelar Panggung Seni Budaya sebagai bagian dari rangkaian Kalteng Ramadan Festival 1446 H. Acara ini berlangsung pada Sabtu (8/3/2025) di Area Bundaran Besar, Palangka Raya, dan menjadi salah satu agenda utama dalam National Halal Fair Kalimantan Tengah 2025.


Baca Lainnya :

Plt. Sekretaris Disbudpar Kalteng, Agung Catur Prabowo, mewakili Kepala Dinas, membuka acara ini dengan penuh apresiasi terhadap antusiasme masyarakat. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa seni dan budaya memiliki peran penting dalam membentuk identitas serta memperkuat nilai-nilai Islami di tengah masyarakat.


“Panggung Seni Budaya ini bukan sekadar hiburan, tetapi juga sarana edukasi yang mengandung pesan-pesan Islami. Kami ingin memberikan ruang bagi generasi muda untuk menyalurkan bakat mereka serta memastikan bahwa seni dan budaya tetap menjadi bagian dari identitas Kalimantan Tengah,” ujarnya.


Ia juga berharap festival ini menjadi ajang silaturahmi yang mempererat kebersamaan di bulan Ramadan, sekaligus meningkatkan kecintaan masyarakat terhadap seni Islami.


Salah satu sorotan dalam acara ini adalah penampilan para pemenang Lomba Dai Cilik. Tiga peserta terbaik yang telah berkompetisi di siang hari mendapatkan kesempatan untuk kembali menyampaikan dakwah mereka di hadapan penonton.


Selain itu, penampilan musik religi dari para talenta lokal turut memeriahkan suasana. Lantunan musik Islami yang syahdu dan penuh makna berhasil menciptakan atmosfer yang khidmat sekaligus menyenangkan bagi masyarakat yang hadir.


Dalam kesempatan terpisah, Kepala Disbudpar Kalteng, Adiah Chandra Sari, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat terus berlanjut dan memberikan inspirasi bagi masyarakat, khususnya generasi muda.


“Kami ingin festival ini tidak hanya menjadi hiburan, tetapi juga membawa manfaat bagi masyarakat, menginspirasi, dan memotivasi generasi muda untuk mencintai seni dan budaya Islami,” ungkapnya.


Kalteng Ramadan Festival 2025 akan terus menghadirkan berbagai agenda menarik lainnya, seperti Lomba Dakwah Ekonomi Syariah, Lomba Vocal Solo Islami, Lomba Fashion Show Islami, Bagarakan Sahur, hingga Lomba Tari Kreasi Islami.


Melalui ajang ini, masyarakat tidak hanya dapat menikmati hiburan yang bernilai Islami, tetapi juga mempererat silaturahmi dan menumbuhkan semangat kebersamaan dalam suasana Ramadan yang penuh berkah.(yin)



mmc kalteng







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment