Kadiskominfosantik Agus Siswadi Buka Sosialisasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral

Potret Kalteng 29 Agu 2024, 12:44:40 WIB Pemerintahan
Kadiskominfosantik Agus Siswadi Buka Sosialisasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral

Keterangan Gambar : Kepala Diskominfosantik Prov. Kalteng Agus Siswadi saat menyampaikan sambutannya


PALANGKA RAYA - Kepala Dinas Komunikasi Informatika, Persandian dan Statistik (Diskominfosantik) Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) membuka secara resmi kegiatan Sosialisasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral di Lingkungan Prov. Kalteng dan Walidata Tingkat Kabupaten/Kota se-Kalteng Tahun 2024, bertempat di Hotel Neo Palma Palangka Raya, Kamis (29/8/2024).


Mengawali sambutannya, Kadis Kominfosantik Agus Siswadi menyampaikan kegiatan sosialisasi ini merupakan bagian dari upaya untuk memperkuat sistem penyelenggaraan statistik di Kalteng. Sebagaimana diketahui bersama, statistik yang dihasilkan oleh pemerintah daerah baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/ kota merupakan pondasi penting dalam perencanaan pembangunan, evaluasi kinerja, serta dalam menyusun kebijakan publik yang berbasis data.

Baca Lainnya :


Dalam kesempatan tersebut, Agus Siswadi menekankan beberapa poin penting yaitu peningkatan kapasitas.


“Melalui sosialisasi ini saya berharap para peserta dapat meningkatkan kapasitas dan kemampuan dalam mengelola, menganalisis, dan menyajikan data statistik. Hal ini sangat penting agar data yang dihasilkan dapat memenuhi standar yang berlaku dan dapat digunakan secara efektif dalam proses pengambilan keputusan”, tuturnya.(adv)


Mmc Kalteng







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment