HIMPAUDI Barito Utara Tingkatkan Kompetensi Pendidik PAUD Melalui Workshop Lagu Anak dan APE

Potret kalteng 16 Jan 2026, 13:25:57 WIB Barito Utara
HIMPAUDI Barito Utara Tingkatkan Kompetensi Pendidik PAUD Melalui Workshop Lagu Anak dan APE

Keterangan Gambar : Foto Bersama





Baca Lainnya :

MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kabupaten Barito Utara menyelenggarakan Workshop Cipta Lagu Anak dan Pembuatan Alat Permainan Edukatif (APE) sebagai upaya meningkatkan kompetensi pendidik PAUD, Kamis (15/1/2025).


Kegiatan yang diikuti oleh pendidik PAUD se-Kabupaten Barito Utara ini menghadirkan pencipta lagu anak nasional, Danang Rusmanto, sebagai narasumber. Workshop bertujuan membekali peserta dengan keterampilan menciptakan lagu anak yang edukatif serta kemampuan membuat APE yang kreatif, aman, dan sesuai dengan tahap perkembangan anak.


Ketua Bunda PAUD Kabupaten Barito Utara, Maya Savitri Shalahuddin, dalam sambutannya menyampaikan bahwa peningkatan kompetensi pendidik merupakan faktor kunci dalam mewujudkan layanan pendidikan anak usia dini yang berkualitas. Ia menekankan pentingnya kreativitas pendidik dalam menciptakan media pembelajaran yang menyenangkan dan bermakna bagi anak.


Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Barito Utara, Syahmiludin A. Surapati, menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Menurutnya, pendidik PAUD memiliki peran strategis dalam membentuk karakter dan dasar kemampuan anak sejak usia dini, sehingga inovasi dalam pembelajaran perlu terus dikembangkan dengan memperhatikan kebutuhan anak dan kearifan lokal.


Ketua HIMPAUDI Kabupaten Barito Utara, Matilda, berharap hasil workshop dapat diterapkan secara nyata di satuan PAUD masing-masing. Ia menilai kegiatan ini tidak hanya memperkaya keterampilan pendidik, tetapi juga memperkuat kolaborasi dan profesionalisme demi peningkatan mutu layanan pendidikan anak usia dini di Kabupaten Barito Utara.


ZR







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment