- Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
- Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
- Walikota Gerak Cepat! Audiensi Membatalkan Aksi, Fairid Naparin Ambil Keputusan untuk Warga Kereng B
- Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
- DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
- Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
- Pemkab Barito Utara Salurkan Bantuan bagi Korban Kebakaran di Jalan Merak Muara Teweh
- Kapuas Terima Program Sekolah Rakyat, Pembangunan Ditargetkan Mulai 2026
- Ketua GMNI Kalteng Maulana Uger: Jangan Korbankan Kedaulatan Rakyat Demi Efisiensi Politik
- Panen Sawit di Lahan Bersertifikat, Tiga Petani Jalani Proses Hukum di Kasongan
Doa Kebangsaan Lintas Agama Digelar Pemprov Kalteng, Perkuat Persatuan dalam Keberagaman

Keterangan Gambar : Gubernur Kalteng H. Agustiar Sabran menghadiri Doa Kebangsaan Lintas Agama Tahun 2025
PALANGKARAYA, POTRETKALTENG.COM – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Doa Kebangsaan Lintas Agama sebagai wujud kebersamaan dalam mempererat persatuan dan kesatuan di tengah keberagaman masyarakat. Kegiatan yang berlangsung di Palangka Raya pada Selasa (2/9/2025) ini dipimpin oleh sejumlah tokoh agama yang secara bergantian membacakan doa sesuai keyakinannya masing-masing, mulai dari Islam, Kristen Protestan, Katolik, hingga agama-agama lainnya.
Baca Lainnya :
- ASN Pemprov Kalteng Gelar Senam Pagi, Wagub Tekankan Kekompakan dan Integritas0
- Dukung Pertanian Modern, Kalteng Gandeng UPN Veteran Yogyakarta Kembangkan Melon Unggulan0
- Pastikan Bansos Tepat Sasaran, Pemkab Kapuas Gunakan DTSEN Gantikan DTKS0
- DPRD Kalteng Desak Perbaikan Jalan dan Kejelasan Status Desa Pandu Sanjaya0
- Gubernur Kalteng Resmi Buka Rakerda PKK 2025 di Palangka Raya0
Acara tersebut turut dihadiri tokoh adat, tokoh pemuda, serta perwakilan organisasi perangkat daerah lingkup Pemprov Kalteng. Kehadiran berbagai unsur masyarakat ini mencerminkan semangat kebersamaan dan komitmen untuk menjaga keharmonisan di Bumi Tambun Bungai.
Gubernur Kalteng, H. Agustiar Sabran, yang juga Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kalteng, menegaskan bahwa keberagaman suku, agama, dan budaya di daerah ini merupakan kekuatan, bukan penghalang. “Perbedaan bukanlah alasan untuk terpecah belah. Justru dengan saling menerima dan menghargai, kita dapat menciptakan kehidupan yang rukun dan harmonis,” ujarnya.
Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kalteng, Bulkani, dalam kesempatan itu membacakan pernyataan bersama lintas agama, suku, dan tokoh adat. Isi pernyataan tersebut mengajak seluruh masyarakat untuk senantiasa menjaga iman, membangun kehidupan yang harmonis dan damai, serta saling menghormati dalam keberagaman.
Plt. Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Kalteng, Agus Candra, yang juga hadir dalam kegiatan ini, menilai doa lintas agama memiliki makna yang erat kaitannya dengan pembangunan, termasuk di sektor pangan. “Ketahanan pangan bukan hanya soal produksi dan distribusi, tetapi juga menyangkut rasa aman, kebersamaan, dan harmoni di masyarakat. Doa lintas agama ini mengingatkan kita bahwa persatuan dan kerukunan adalah fondasi penting bagi keberhasilan pembangunan,” tuturnya.
Agus menambahkan, masyarakat yang rukun akan lebih mudah berkolaborasi dalam membangun ketahanan pangan, misalnya melalui kerja sama antar komunitas dalam pengelolaan lahan dan pemanfaatan sumber daya lokal. “Dengan persatuan, pembangunan pangan di Kalteng akan lebih kuat dan berkelanjutan,” pungkasnya.
(yin)
mmc kalteng
Berita Utama
-
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persatuan Pemuda Dayak (PERPEDAYAK) menggelar audiensi dan silaturahmi dengan Kepala Kepolisian Daerah . . .
-
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Kelalaian kecil hampir berakibat fatal bagi seorang warga Desa Hajak Raya, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara. Sepeda motor . . .
-
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Tim kuasa hukum Jekson dan Rahmat Zakaria dari TBBR Palangka Raya menyampaikan kekecewaan terhadap kinerja penyidik Polres Katingan . . .
-
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Kasus dugaan kriminalisasi terhadap tokoh masyarakat Desa Mulyasari, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, yang melibatkan Ady . . .
-
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM— Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mencatat capaian positif dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) tahun . . .

















