DLH Kalteng Latih Operator Armada, Tingkatkan Profesionalisme dan Sinergi Pengelolaan Sampah

Potret kalteng 12 Sep 2025, 14:06:26 WIB PEMPROV KALTENG
DLH Kalteng Latih Operator Armada, Tingkatkan Profesionalisme dan Sinergi Pengelolaan Sampah

Keterangan Gambar : Joni Harta Kepala Dinas Lingkungan Hidup Prov Kalteng





Baca Lainnya :

PALANGKARAYA,

POTRETKALTENG.COM– Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) kembali mempertegas komitmennya dalam memperkuat sistem pengelolaan sampah di daerah. Hal ini diwujudkan melalui Pelatihan Operator Armada Pengelolaan Sampah yang meliputi Truck Compactor, Truck Arm Roll, dan Truck Road Sweeper. Kegiatan berlangsung di Kantor DLH Provinsi Kalteng, Palangka Raya, Selasa (9/9/2025).


Pelatihan yang diikuti oleh perwakilan DLH kabupaten/kota se-Kalimantan Tengah ini dibuka secara resmi oleh Kepala Bidang Pengelolaan Sampah dan Limbah B3 DLH Provinsi Kalteng, Tumi Hassi, mewakili Kepala DLH.


Dalam arahannya, Tumi menegaskan bahwa pelatihan ini merupakan bagian dari program hibah sarana dan prasarana pengelolaan sampah yang diberikan Pemprov Kalteng kepada pemerintah kabupaten/kota. “Kami tidak hanya menyerahkan armada, tetapi juga memastikan operator terlatih agar kendaraan benar-benar berfungsi optimal dan manfaatnya langsung dirasakan masyarakat,” jelasnya.


Kegiatan pelatihan mencakup pengenalan fungsi armada, teknik perawatan, hingga praktik pengoperasian langsung di lapangan. Antusiasme peserta terlihat tinggi, mengingat kendaraan tersebut memiliki fungsi vital dalam mendukung pengelolaan sampah modern.


Tumi juga menekankan pentingnya sinergi lintas pihak. “Permasalahan sampah adalah tantangan bersama yang tidak bisa ditangani hanya oleh satu pihak. Melalui kerja sama antara pemerintah provinsi, kabupaten/kota, dan masyarakat, kita dapat mewujudkan Kalimantan Tengah yang bersih dan lestari. Pelatihan ini adalah langkah awal menuju tujuan besar tersebut,” ujarnya.


Kegiatan ditutup dengan praktik lapangan dan sesi evaluasi. Para peserta menyampaikan apresiasi kepada DLH Provinsi Kalteng yang tidak hanya memberikan fasilitas armada, tetapi juga membekali SDM agar lebih profesional dalam menjalankan tugas di lapangan.(yin)



mmc kalteng







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment