Bambang Purwanto Minta Pemerintah Segera Kirimkan Bantuan dan Bantu WNI Terdampak Gempa di Jepang

Potret Kalteng 03 Jan 2024, 05:34:37 WIB Nasional
Bambang Purwanto Minta Pemerintah Segera Kirimkan Bantuan dan Bantu WNI Terdampak Gempa di Jepang

Keterangan Gambar : Bambang Purwanto, anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah, yang juga maju kembali sebagai caleg DPR RI Nomor Urut 3 dari Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah di pemilu 2024 mendatang.


potretkalteng.com - JAKARTA - Bambang Purwanto, anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah, meminta pemerintah untuk segera memberikan bantuan kepada Warga Negara Indonesia (WNI) yang terdampak gempa yang baru-baru ini melanda Jepang.

Bambang Purwanto menjelaskan jika gempa berkekuatan 7,6 SR yang mengguncang Semenanjung Noto, Prefektur Ishikawa, Honshu, Jepang, pada Senin, 1 Januari 2024 pukul 16.10 waktu setempat, telah menimbulkan sejumlah kerusakan dan sempat memicu gelombang tsunami di beberapa wilayah.


Baca Lainnya :

"Saya turut berdukacita atas musibah yang melanda saudara kita di Jepang. Saya meminta kepada pemerintah agar segera memberikan bantuan kemanusiaan, dan paling utama adalah memastikan keselamatan warga kita," ujarnya pada Selasa, 2 Januari 2024.


Bambang Purwanto menegaskan jika pemerintah dan lembaga terkait perlu untuk terus melakukan komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah Jepang, terutama terkait penanganan bencana, pengiriman bantuan kemanusiaan, dan evakuasi bagi WNI jika memang diperlukan.


"Indonesia harus menunjukkan rasa solidaritas dan kepeduliannya, terutama bagi negara tetangga dan WNI di luar negeri yang menghadapi musibah. Respons cepat dan efektif dari pemerintah sangatlah diperlukan, terutama dalam menghadapi situasi sulit akibat gempa seperti ini," tutupnya.


Reporter: Aris Kurnia Hikmawan







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment