Wabup Katingan Lepas Kontingen Taekwondo dan Apresiasi Pemuda Pelopor di Momentum Sumpah Pemuda ke-9

Potret kalteng 28 Okt 2025, 18:33:36 WIB Katingan
Wabup Katingan Lepas Kontingen Taekwondo dan Apresiasi Pemuda Pelopor di Momentum Sumpah Pemuda ke-9

Keterangan Gambar : Ketrangan Gambar : Foto Bersama



 

KASONGAN, POTRETKALTENG.COM – Wakil Bupati Katingan, Firdaus, memberikan apresiasi kepada Pemuda Pelopor tingkat Kabupaten Katingan Tahun 2025 serta melepas kontingen Taekwondo yang akan mewakili Kalimantan Tengah pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) XVII di Jakarta. Kegiatan berlangsung di halaman Kantor Bupati Katingan, Jumat (24/10/2025).

Baca Lainnya :

Dalam sambutannya, Firdaus menyampaikan kebanggaannya atas prestasi dan dedikasi para pemuda Katingan yang telah menunjukkan kontribusi positif di berbagai bidang. Ia menyebut momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 sebagai saat yang tepat untuk meneguhkan semangat persatuan, kesetiaan, dan tanggung jawab terhadap bangsa dan daerah.

Firdaus menegaskan bahwa generasi muda memiliki peran penting dalam pembangunan daerah. Pemuda, katanya, tidak hanya menjadi penerima manfaat kebijakan pemerintah, tetapi juga harus tampil sebagai pelaku utama dalam mendorong kemajuan.

Kepada para atlet Taekwondo yang akan berlaga di tingkat nasional, Firdaus berpesan agar menjunjung tinggi sportivitas dan menjaga nama baik daerah. Ia juga mengingatkan pentingnya disiplin, kesehatan, serta semangat pantang menyerah selama bertanding.

Acara tersebut turut dihadiri unsur Forkopimda, kepala perangkat daerah, organisasi kepemudaan, pelajar, serta tokoh masyarakat. Suasana kegiatan berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan dalam memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-97.

ZR







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment