Tim Listrik SMKN 1 Paringin Raih Predikat Terbaik di LKTIN UPI 2024

Potret Kalteng 08 Jan 2025, 05:00:06 WIB Balangan
Tim Listrik SMKN 1 Paringin Raih Predikat Terbaik di LKTIN UPI 2024

Keterangan Gambar : Keterangan Gambar : Tim listrik dari SMK Negeri 1 Paringin


PARINGIN,

POTRETKALTENG.COM – Tim listrik dari SMK Negeri 1 Paringin, Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan, berhasil meraih predikat terbaik dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional (LKTIN) Expo Kimia Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) 2024 yang digelar di Kota Bandung.


Baca Lainnya :

Tim yang menamakan diri mereka Electriciteam, yang beranggotakan Ahmad Hasan, Mustika, dan Keila M. Aqilqa, sukses mengharumkan nama Kabupaten Balangan dengan karya ilmiah berjudul Sistem Monitoring Tingkat Keasaman Air Berbasis Mikrokontroler (SIMOKER).


Salah satu guru pembimbing, Suhada, menjelaskan bahwa SIMOKER dirancang untuk membantu masyarakat dalam memantau tingkat keasaman air sungai yang akan digunakan, sehingga dapat meningkatkan kualitas air bagi kebutuhan sehari-hari.


Keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan penuh Kepala SMKN 1 Paringin, Syahruddin, yang memberikan arahan serta masukan berharga kepada tim. Selain itu, peran Kaprodi Listrik, tim pendamping M. Alif K. dan Agung Heru S., serta seluruh asisten bengkel listrik juga menjadi faktor penting dalam mendampingi tim sejak awal hingga mencapai prestasi gemilang ini.


“Keberhasilan ini merupakan hasil dari kerja keras, dedikasi, dan ketekunan tim. Ini menjadi bukti bahwa dengan usaha yang sungguh-sungguh, kita bisa meraih pencapaian terbaik,” ujar Suhada.


Lebih dari sekadar kompetisi, Electriciteam hadir sebagai wadah bagi generasi muda yang ingin berkontribusi sebagai agen perubahan. Tantangan terbesar yang mereka hadapi bukanlah dari lingkungan, melainkan dari dalam diri sendiri—mengatasi keraguan dan membangun kepercayaan diri.


“Kepercayaan diri para anggota sempat menurun akibat berbagai faktor, tetapi dengan bimbingan dan dukungan orang-orang terdekat, mereka berhasil bangkit dan membuktikan kemampuan mereka,” tambahnya.


Suhada pun menegaskan bahwa keberhasilan ini adalah jawaban atas usaha keras yang telah dilakukan bersama. “Alhamdulillah, Tuhan mengabulkan doa dan harapan bagi mereka yang tetap berusaha dan yakin dengan tujuan yang ingin dicapai,” tutupnya.



KL







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment