Pemkab dan DPRD Katingan Sepakati Transparansi dalam Pembahasan KUA-PPAS 2026

Potret kalteng 03 Nov 2025, 18:44:41 WIB Katingan
Pemkab dan DPRD Katingan Sepakati Transparansi dalam Pembahasan KUA-PPAS 2026

Keterangan Gambar : Keterangan Gambar : Pemkab Katingan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Katingan mulai membahas Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) untuk APBD Tahun Anggaran 2026




KASONGAN, POTRETKALTENG.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Katingan bersama Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Katingan memulai pembahasan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) untuk APBD Tahun Anggaran 2026, Senin (3/11/2025), di Ruang Rapat Paripurna DPRD Katingan.

Baca Lainnya :

Rapat yang dipimpin Badan Anggaran (Banggar) DPRD tersebut dihadiri oleh Pj Sekda Katingan, Christian Rain, mewakili Bupati Katingan. Dalam paparannya, Christian menegaskan pentingnya menyusun KUA-PPAS yang realistis, akuntabel, dan berpihak kepada kepentingan masyarakat.

Ia menyebut bahwa seluruh kebijakan anggaran daerah harus mengacu pada prioritas pembangunan provinsi dan nasional, dengan tetap memperhatikan kondisi fiskal daerah. “Pemerintah berkomitmen menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam seluruh tahapan perencanaan anggaran,” ujarnya.

Pimpinan Banggar DPRD Katingan menilai kolaborasi antara eksekutif dan legislatif menjadi kunci utama untuk menciptakan tata kelola keuangan daerah yang sehat. Sinergi ini, kata mereka, diharapkan menghasilkan anggaran yang efisien dan tepat sasaran bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Rapat kerja yang berlangsung dalam suasana konstruktif itu juga menampung berbagai usulan pembangunan dari anggota dewan, khususnya terkait sektor pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur desa. Pembahasan teknis KUA-PPAS akan dilanjutkan pada pertemuan berikutnya sebelum ditetapkan menjadi dasar penyusunan APBD 2026.

ZR







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment