- Polisi Lanjutkan Penyelidikan Kasus Dugaan Penipuan Pegawai Lapas Sampit
- Pengusaha Muda Ini Soroti Penetapan Bea BPTHB Yang Rawan Dugaan Pungli
- DPRD Barut Gelar Rapat Bahas Nasib Tenaga Non-ASN, Upayakan Solusi Terbaik
- Mandiri Taspen KCP Kapuas Luncurkan Program \\\\
- Demo masyarakat direspon Pengadilan Tinggi Palangka Raya, Minta klarifikasi BO
- Sempat Buron Tiga Hari, Pelaku Pembunuhan Berencana di Sebabi Akhirnya Dibekuk Polisi
- Perwira SIP Angkatan 53 Salurkan Bantuan Sembako ke Panti Asuhan Al-Mim
- DLH Kalteng Bahas Rancangan SK Gubernur 2025 dalam Rapat REDD++
- Biro Organisasi Setda Kalteng Gelar Rapat Persiapan Evaluasi UPTD dan Cabang Dinas
- BPSDM Kalteng Gelar Pelatihan Konten Digital, Dorong Kreativitas ASN dengan Sentuhan Avatar
Muhammad Syauqie Harap Program Makan Bergizi Gratis Berjalan Lancar dan Tepat Sasaran

Keterangan Gambar : Anggota DPR RI dari Fraksi PAN, Muhammad Syauqie
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Anggota DPR RI dari Fraksi PAN, Muhammad Syauqie, menyampaikan harapannya agar program Makan Bergizi Gratis yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto dapat berjalan dengan baik dan tepat sasaran. Program ini diharapkan dapat memberikan kontribusi signifikan terhadap ketahanan pangan nasional dan pemerataan ekonomi di seluruh Indonesia.
Dalam keterangannya pada Rabu (22/1/2025), Syauqie menyatakan bahwa program makan siang gratis tersebut memiliki potensi besar untuk mendukung tujuan pemerintah dalam mencapai ketahanan pangan yang lebih baik.
Baca Lainnya :
- Akibat Viral di Media, Pj Bupati Katingan Respon Keluhan Biaya USG di RSUD Mas Amsyar Kasongan0
- DPRD Katingan Tegaskan Pelayanan USG Gratis Bagi Pengguna SKTM di RSUD Mas Amsyar Kasongan0
- Anggota DPRD Katingan Soroti Biaya USG Bagi Pemegang SKTM di RSUD Mas Amsyar Kasongan0
- Mitigasi Bencana Dikalangan Pelajar, Program SPAB BPBD Balangan Kembali Digelar di SMPN 4 Awayan 0
- Komisi III DPRD Kalteng Apresiasi Inovasi Plt. Kadisdik dalam Memajukan Pendidikan0
"Program makan bergizi gratis ini bisa memberikan kontribusi besar dalam meningkatkan ketahanan pangan nasional serta mendukung pemerataan ekonomi di berbagai daerah," ujar Syauqie.
Selain itu, Syauqie juga menyampaikan keyakinannya terhadap pencapaian target swasembada pangan yang ditetapkan oleh Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan. Ia optimistis bahwa target tersebut dapat tercapai lebih cepat dari yang diperkirakan, bahkan dalam waktu tiga tahun mendatang.
"Target swasembada pangan yang disampaikan Pak Menteri Zulkifli Hasan bisa tercapai lebih cepat, bahkan dalam tiga tahun ke depan," tambahnya.
Syauqie juga menekankan komitmen kuat pemerintah di bawah kabinet merah-putih Prabowo-Gibran dalam mengatasi masalah gizi sebagai langkah fundamental untuk menciptakan generasi penerus yang kuat dan sehat.
"Dengan program ini, kita berharap dapat menciptakan generasi penerus bangsa yang sehat dan kuat, yang akan menjadi pilar kemajuan Indonesia menuju cita-cita Indonesia Emas 2045," pungkasnya.
Lebih lanjut, Syauqie mengingatkan pentingnya strategi yang komprehensif dan terintegrasi untuk memastikan keberhasilan program Makan Bergizi Gratis. Ia menegaskan bahwa kolaborasi antara berbagai pemangku kepentingan, termasuk pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta, sangat dibutuhkan untuk mencapai target swasembada pangan pada 2028.
"Seluruh pemangku kepentingan harus berkolaborasi agar target swasembada pangan pada 2028 dapat tercapai dengan baik," tutup Syauqie.
Program Makan Bergizi Gratis ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan, serta mendukung pencapaian ketahanan pangan yang lebih baik di Indonesia.
RT


Berita Utama
-
Polisi Lanjutkan Penyelidikan Kasus Dugaan Penipuan Pegawai Lapas Sampit
Polisi Lanjutkan Penyelidikan Kasus Dugaan Penipuan Pegawai Lapas Sampit
SAMPIT, POTRETKALTENG.COM – Polres Kotawaringin Timur (Kotim) masih melanjutkan penyelidikan atas kasus dugaan penipuan yang melibatkan seorang pegawai Lembaga . . .
-
Demo masyarakat direspon Pengadilan Tinggi Palangka Raya, Minta klarifikasi BO
Demo masyarakat direspon Pengadilan Tinggi Palangka Raya, Minta klarifikasi BO
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Buntut aksi demo puluhan masyarakat Kotim di Pengadilan Tinggi Palangka Raya Pada Kamis 13 Febuari 2025 berujung KlarifikasiBO Oknum . . .
-
Mandiri Taspen KCP Kapuas Luncurkan Program \\\\
Mandiri Taspen KCP Kapuas Luncurkan Program \\\\
KAPUAS, POTRETKALTENG.COM — Bank Mandiri Taspen Kantor Cabang Pembantu (KCP) Kuala Kapuas terus berkomitmen dalam memberikan pelayanan terbaik kepada pensiunan . . .
-
DPRD Barut Gelar Rapat Bahas Nasib Tenaga Non-ASN, Upayakan Solusi Terbaik
DPRD Barut Gelar Rapat Bahas Nasib Tenaga Non-ASN, Upayakan Solusi Terbaik
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Utara menggelar rapat membahas nasib tenaga honorer non-Aparatur Sipil Negara . . .
-
Pengusaha Muda Ini Soroti Penetapan Bea BPTHB Yang Rawan Dugaan Pungli
Pengusaha Muda Ini Soroti Penetapan Bea BPTHB Yang Rawan Dugaan Pungli
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Sebagai salah satu Pendapatan Asli Daerah ( PAD) Kota Palangjka Raya Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan ( BPHTB) harus . . .
