Menjelang Idul Adha, Pj Bupati Kapuas Buka Pasar Murah dan Pemeran UMKM
Tim Redaksi

Potret Kalteng 14 Jun 2024, 15:55:59 WIB Kapuas
Menjelang Idul Adha, Pj Bupati Kapuas Buka Pasar Murah dan Pemeran UMKM

Keterangan Gambar : Foto bersama


potretkalteng.com - KAPUAS - Menjelang hari raya Idul Adha 1445 Hijriah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kapuas melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Disperindagkop UKM) Kabupaten Kapuas menggelar pasar murah dan pameran Usaha Kecil (UMKM) di halaman kantor Disperindagkop UKM) Jalan Tambun Bungai Kuala Kapuas, Jumat, (14/6/2024)

Kegiatan tersebut dibuka oleh Penjabat (Pj) Bupati Kapuas Erlin Hardi dihadiri perwakilan Forkopimda dan Kepala OPD lingkup Pemkab Kapuas.

Ratusan masyarakat kota Kapuas  terlihat antusias memadati area pasar murah dan pameran UMKM tersebut.

Baca Lainnya :

"Dengan adanya pameran ini menjadi salah satu upaya Pemerintah daerah untuk memberikan wadah bagi para pelaku UMKM memamerkan, memasarkan, dan memperluas jaringan usahanya," kata Pj Bupati Kapuas Erlin Hardi.

Dilanjutkannya dengan segala ragam keunikan  produk yang ditampilkan memiliki nilai daya saing.

"Sehingga diharapkan UMKM di Kabupaten Kapuas dapat naik kelas," kata Erlin Hardi.


Sementara Kepala Disperindagkop UKM Kapuas, Apendi,  mengatakan kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan daya saing UMKM agar dapat menjadi UMKM yang mandiri dan berdaya saing dan naik kelas.


"Pameran UMKM dan pasar murah ini digelar selama 3 hari, 14 sampai 16 Juni 2024 dan diikuti 40 pelaku UMKM di Kapuas dari berbagai bidang usaha," kata Apendi.(red)


Heryadie







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment