Harvesting Gernas BBI/BBWI Bersama Pesona Tambun Bungai, Dukung Produk Lokal Kalimantan Tengah

Potret Kalteng 14 Agu 2024, 17:53:14 WIB Daerah
Harvesting Gernas BBI/BBWI Bersama Pesona Tambun Bungai, Dukung Produk Lokal Kalimantan Tengah

Keterangan Gambar : FOTO : Pelaku usaha UMKM pada Harvesting Gernas BBI/BBWI


POTRETKALTENG.COM, PALANGKA RAYA – Dalam rangka Hari Peringatan Nasional (Harpelnas), Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia (Gernas BBI) dan Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) bersama Pesona Tambun Bungai menggelar acara yang mendukung produk lokal Kalimantan Tengah. (Rabu 14/07/2024)


Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Kalimantan Tengah, Sri Widanarni, menyampaikan bahwa Gernas BBI bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui penguatan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), khususnya di Kalimantan Tengah. 

Baca Lainnya :


"Gernas BBI bertujuan mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui penguatan UMKM, khususnya di Kalteng, agar naik kelas dan go digital, sehingga produk dalam negeri lebih dicintai masyarakat dan menjadi tuan rumah di negeri sendiri," ujarnya.


Dalam tiga bulan terakhir, telah dilaksanakan berbagai kegiatan pelatihan bagi pelaku UMKM, mulai dari wisata kesehatan (health tourism), perizinan alat kesehatan dalam negeri, pengenalan merek, potensi obat bahan alam, kosmetik dan pangan, hingga penayangan produk pada sistem katalog elektronik dan marketplace. 


Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing UMKM di Kalimantan Tengah, sehingga mereka dapat naik kelas dan menjangkau pasar yang lebih luas.


Kepala Perwakilan Bank Indonesia Kalimantan Tengah, Yuliansah Andrias, turut menekankan pentingnya kegiatan ini sebagai sarana untuk mempromosikan produk unggulan UMKM sekaligus mendukung pengembangan sektor pariwisata di Kalimantan Tengah. 


"Ini sebagai bentuk keseriusan sekaligus upaya untuk terus memperkuat kebersamaan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi di Kalteng," ungkapnya.


Kegiatan ini diharapkan dapat semakin memperkuat peran UMKM dalam perekonomian Kalimantan Tengah, sekaligus mendukung upaya promosi pariwisata melalui Pesona Tambun Bungai.(red)


Alfian







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment