- Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
- Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
- Walikota Gerak Cepat! Audiensi Membatalkan Aksi, Fairid Naparin Ambil Keputusan untuk Warga Kereng B
- Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
- DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
- Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
- Pemkab Barito Utara Salurkan Bantuan bagi Korban Kebakaran di Jalan Merak Muara Teweh
- Kapuas Terima Program Sekolah Rakyat, Pembangunan Ditargetkan Mulai 2026
- Ketua GMNI Kalteng Maulana Uger: Jangan Korbankan Kedaulatan Rakyat Demi Efisiensi Politik
- Panen Sawit di Lahan Bersertifikat, Tiga Petani Jalani Proses Hukum di Kasongan
Gubernur Kalimantan Tengah Tinjau TPA dan Objek Wisata di Kotawaringin Barat

Keterangan Gambar : Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Agustiar Sabran kembali menunjukkan komitmennya terhadap sektor pendidikan dan pariwisata
KOTAWARINGIN BARAT,
POTRETKALTENG.COM - Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Kotawaringin Barat untuk meninjau langsung sejumlah fasilitas pendidikan dan pariwisata di wilayah tersebut.
Baca Lainnya :
- Satpol PP Provinsi Kalimantan Tengah Pastikan Agenda Kunjungan Gubernur Berjalan Aman dan Lancar0
- Guru SMP di Balangan Senang Menerima Pinjaman Laptop dari Disdikbud0
- Dua Pengedar Narkotika Diamankan di Desa Tariwin Balangan0
- Koramil 1001-02 Paringin Mulai Budidaya Ayam Petelur untuk Ketahanan Pangan Internal0
- Dinas Pendidikan Kabupaten Balangan Pinjamkan Laptop untuk Tenaga Pendidik0
Dalam kunjungan kerjanya, Gubernur didampingi oleh Bupati Kotawaringin Barat, Hj. Nurhidayah, serta sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah.
Salah satu lokasi yang dikunjungi adalah Taman Pendidikan Al-Qur'an (TPA) di Masjid Baiturrohman. Gubernur secara langsung meninjau kondisi bangunan dan fasilitas yang belum sepenuhnya rampung.
"Pendidikan ini merupakan skala prioritas kami dalam upaya membangun daerah yang maju," tegas Gubernur Agustiar Sabran. Ia menyampaikan bahwa pemerintah provinsi terus berkomitmen untuk memastikan pendidikan, termasuk yang berada di daerah terpencil dan berbasis keagamaan, mendapatkan dukungan penuh.
Usai dari TPA, Gubernur melanjutkan kunjungan kerjanya ke objek wisata di Desa Kumpai Batu Atas. Fasilitas dan sarana penunjang wisata di kawasan tersebut juga menjadi fokus perhatian.
Menurutnya, pengembangan pariwisata sangat penting untuk mendukung pertumbuhan ekonomi daerah melalui peningkatan pendapatan masyarakat, penciptaan lapangan kerja, investasi infrastruktur, hingga promosi produk lokal.
Plt. Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah, Muhammad Reza Prabowo, yang turut mendampingi menyampaikan bahwa pendidikan dan pariwisata memiliki keterkaitan erat dalam membentuk masa depan generasi muda yang tangguh, berdaya saing, dan berkarakter.
"Generasi muda Kalimantan Tengah adalah aset berharga yang harus kita jaga dan kembangkan. Mereka harus jadi tuan di daerahnya sendiri—maju, setara, efektif, dan efisien, tapi tetap berakar pada kearifan lokal dan nilai belom bahadat," ujar Reza.
Ia menambahkan, pendekatan pembangunan di bidang pendidikan juga harus mencerminkan nilai-nilai toleransi, kasih sayang, dan religiusitas. "Kita ingin menciptakan ekosistem pendidikan yang merangkul semua, membentuk insan-insan yang siap membawa Kalimantan Tengah ke arah kemajuan tanpa kehilangan identitas sebagai bagian dari huma betang, sebuah filosofi hidup yang menjunjung kesetaraan dan kebersamaan," lanjutnya.(yin)
mmc kalteng
Berita Utama
-
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persatuan Pemuda Dayak (PERPEDAYAK) menggelar audiensi dan silaturahmi dengan Kepala Kepolisian Daerah . . .
-
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Kelalaian kecil hampir berakibat fatal bagi seorang warga Desa Hajak Raya, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara. Sepeda motor . . .
-
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Tim kuasa hukum Jekson dan Rahmat Zakaria dari TBBR Palangka Raya menyampaikan kekecewaan terhadap kinerja penyidik Polres Katingan . . .
-
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Kasus dugaan kriminalisasi terhadap tokoh masyarakat Desa Mulyasari, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, yang melibatkan Ady . . .
-
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM— Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mencatat capaian positif dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) tahun . . .

















