- Muhammad Syauqie Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden RI Demi Independensi Institusi
- DPRD Barito Utara Gelar RDP Bahas Penggunaan Jalan Kabupaten KM 30 oleh Perusahaan Tambang
- Jaga Marwah Adat, Pasukan Merah TBBR Gelar Rapimda I 2026 di Barito Utara
- Pembangunan Jalan Poros Rampung, DPRD Kapuas dan Bupati Turun Langsung ke Tamban Catur
- Perkuat Sinergi TNI dan Pemuda, Dandim 1018/Gunung Mas Sambut Kunjungan SAPMA PP
- PC SAPMA PP GUNUNG MAS SAMPAIKAN PROGRAM UNGGULAN 2026 SAAT SILATURAHMI DENGAN KESBANGPOL
- Perkuat Sinergi Kepemudaan, PW Sapma PP Kalteng Gelar Silaturahmi dengan Ketua DPRD Kota Palangka Ra
- DPRD dan Pemprov Kalteng Perkuat Sinergi Regulasi Penanaman Modal untuk Percepat Pertumbuhan Ekonomi
- Kerja Sama Pemprov Kalteng–BULOG Diharapkan Turunkan Tekanan Harga Pangan 2026
- Unik ! KNPI Barito Utara Fasilitasi Mobil Operasional untuk Program Nikah Gratis Bagi Para Pemuda
Dukung UMKM dan Budaya Lokal, Gubernur Kalteng Resmikan Car Free Night Huma Betang Night

Keterangan Gambar : Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran, didampingi Anggota Parlemen Majelis Agung Turki, Serkan Bayram, meluncurkan Car Free Night Huma Betang Night
Baca Lainnya :
- Gubernur Kalteng Tegaskan Komitmen Bangun Pemerintahan Bersih dan Transparan0
- Pj. Ketua PKK Barito Utara Gelar Senam Pagi Bersama0
- Menyambut Pj Bupati Yang Baru, Pemkab Barut Gelar Sholat Hajat Dan Ramah Tamah0
- Pj Bupati Barut Pimpin Upacara Peringatan Hari Lahir Pancasila 0
- Pemkab Barito Utara Serahkan 1.103 SK CPNS Formasi Tahun 2024.0
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Gubernur Kalimantan Tengah, H. Agustiar Sabran, secara resmi meresmikan pelaksanaan Car Free Night Huma Betang Night di Bundaran Besar Palangka Raya, Sabtu malam (14/6). Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah dalam menyediakan ruang publik yang mendukung kreativitas, pelestarian budaya lokal, serta penguatan sektor UMKM.
Dalam sambutannya, Gubernur Agustiar menyampaikan bahwa acara ini dirancang sebagai wadah hiburan sehat yang aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya di akhir pekan. “Pada rangkaian kegiatan kali ini, kita juga menyelenggarakan Malam Huma Betang atau Huma Betang Night yang mengusung tema Melestarikan Kearifan Lokal dengan Spirit Huma Betang dalam Bingkai NKRI,” ujarnya.
Ia menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya menyajikan hiburan bagi warga, tetapi juga menjadi momentum penting dalam mendukung geliat ekonomi pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM). “Kita ingin menciptakan ekosistem yang sehat di mana budaya dan ekonomi bisa tumbuh bersama,” kata Agustiar.
Selain sebagai ajang promosi budaya, *Huma Betang Night* juga diarahkan untuk membentuk Bundaran Besar sebagai pusat aktivitas sosial, ekonomi, dan budaya masyarakat Kota Palangka Raya. Gubernur berharap kegiatan ini dapat memupuk rasa cinta terhadap budaya daerah dan meningkatkan kebanggaan masyarakat terhadap identitas lokal Kalimantan Tengah.
Acara semakin meriah dengan penampilan artis nasional Tri Suaka dan Nabila Maharani yang berhasil menarik perhatian dan antusiasme ribuan warga yang memadati kawasan Bundaran Besar.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, antara lain Wakil Gubernur Edy Pratowo, Ketua TP PKK Kalteng Aisyah Thisia Agustiar Sabran, unsur Forkopimda, Plt. Sekretaris Daerah Leonard S. Ampung, serta para kepala perangkat daerah. Menariknya, acara ini turut dihadiri Anggota Parlemen Majelis Agung Turki, Serkan Bayram beserta delegasi dari Turki, yang menunjukkan bahwa semangat pelestarian budaya lokal juga mendapat perhatian dari komunitas internasional.
Dengan suksesnya penyelenggaraan perdana ini, Car Free Night Huma Betang Night diharapkan menjadi agenda rutin yang memperkuat harmoni budaya dan mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif di Kalimantan Tengah.
RH
Berita Utama
-
DPRD Barito Utara Gelar RDP Bahas Penggunaan Jalan Kabupaten KM 30 oleh Perusahaan Tambang
DPRD Barito Utara Gelar RDP Bahas Penggunaan Jalan Kabupaten KM 30 oleh Perusahaan Tambang
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Barito Utara menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama tiga perusahaan tambang . . .
-
Muhammad Syauqie Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden RI Demi Independensi Institusi
Muhammad Syauqie Dukung Polri Tetap di Bawah Presiden RI Demi Independensi Institusi
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Anggota DPR RI Komisi V, Muhammad Syauqie, S.Hut, menyatakan dukungannya agar Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap . . .
-
Jaga Marwah Adat, Pasukan Merah TBBR Gelar Rapimda I 2026 di Barito Utara
Jaga Marwah Adat, Pasukan Merah TBBR Gelar Rapimda I 2026 di Barito Utara
BARITO UTARA, POTRETKALTENG.COM – Semangat persatuan masyarakat adat Dayak kembali membara di Bumi Iya Mulik Bengkang Turan. Organisasi kemasyarakatan Tariu Borneo . . .
-
PC SAPMA PP GUNUNG MAS SAMPAIKAN PROGRAM UNGGULAN 2026 SAAT SILATURAHMI DENGAN KESBANGPOL
PC SAPMA PP GUNUNG MAS SAMPAIKAN PROGRAM UNGGULAN 2026 SAAT SILATURAHMI DENGAN KESBANGPOL
KUALA KURUN, POTRETKALTENG.COM – Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Gunung Mas, Jhonson Ahmad, menerima kunjungan silaturahmi awal tahun . . .
-
Perkuat Sinergi TNI dan Pemuda, Dandim 1018/Gunung Mas Sambut Kunjungan SAPMA PP
Perkuat Sinergi TNI dan Pemuda, Dandim 1018/Gunung Mas Sambut Kunjungan SAPMA PP
KUALA KURUN, POTRETKALTENG.COM – Komandan Kodim (Dandim) 1018/Gunung Mas, Letkol Inf Akhmad Rahmatullah, menerima kunjungan silaturahmi Sekretaris Majelis Pimpinan . . .

















