Ubah Mindset Masyarakat, Bambang Purwanto: Petani Bukan Pekerja Tapi Petani Adalah Entrepreneur
Tim Redaksi

Potret Kalteng 05 Nov 2023, 05:10:19 WIB Nasional
Ubah Mindset Masyarakat, Bambang Purwanto: Petani Bukan Pekerja Tapi Petani Adalah Entrepreneur

Keterangan Gambar : Bambang Purwanto, anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah, yang juga maju kembali sebagai caleg DPR RI Nomor Urut 3 dari Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah di pemilu 2024 mendatang.


Potretkalteng.com  -JAKARTA - Bambang Purwanto, anggota Komisi IV DPR RI Fraksi Partai Demokrat dapil Kalimantan Tengah, berusaha untuk mengubah pola pikir masyarakat, terutama generasi muda yang masih memandang sebelah mata pekerjaan sebagai petani di Indonesia.


Bambang Purwanto menjelaskan jika petani merupakan pekerjaan yang sangat mulia dan terpuji, yang mana pantas mendapatkan penghargaan lebih besar dari masyarakat dan pemerintah.

Baca Lainnya :


"Sekarang dunia menghadapi banyak tantangan, mulai perubahan iklim, persaingan kerja yang ketat karena meningkatnya jumlah populasi, dan ancaman krisis ekonomi global. Semua ini memiliki dampak langsung pada produksi dan harga pangan. Itulah kenapa pekerjaan petani tidak bisa dipandang sebelah mata sekarang ," ujarnya pada Sabtu, 4 November 2023.


Bambang Purwanto mengajak masyarakat untuk melihat pekerjaan petani sebagai pelaku bisnis yang memiliki potensi besar dalam dunia kewirausahaan.


"Sejatinya petani itu bukan pekerja, tapi petani adalah seorang entrepreneur. Menjadi petani bukan hanya tentang bekerja di lapangan dan mengelola tanaman, tetapi pekerjaan petani adalah bisnis yang melibatkan pengambilan keputusan strategis, manajemen sumber daya, dan pemasaran di dalamnya, sehingga petani itu punya daya tawar tinggi sebenarnya," lanjutnya.


Bambang Purwanto juga telah melakukan berbagai inisiatif dan kampanye untuk menciptakan pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya peran petani dalam pembangunan bangsa.


"Dengan mengubah pandangan ini, saya yakin kita bisa mendorong lebih banyak anak-anak muda untuk tertarik dan berpartisipasi dalam pertanian. Saya sudah melakukan banyak hal untuk ini, mulai dari mengadakan pelatihan, memberikan bantuan bibit, benih, sampai alat pra dan pasca panen, semua karena saya berkomitmen untuk memberikan lebih banyak dukungan kepada petani, terutama generasi muda kita," tutupnya.


Reporter: Aris Kurnia Hikmawan







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment