Pj Wali Kota Palangka Raya Hadiri Syukuran HUT ke-66 Kodam XII/Tanjungpura
Tim Redaksi

Potret Kalteng 21 Jul 2024, 16:33:08 WIB Palangka Raya
Pj Wali Kota Palangka Raya Hadiri Syukuran HUT ke-66 Kodam XII/Tanjungpura

Keterangan Gambar : Pj Walikota Palangka Raya, Hera Nugrahayu ketika menghadiri syukuran Hut Kodam Tanjung Pura


potretkalteng.com - PALANGKA RAYA – Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu menghadiri acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) ke-66 Kodam XII/Tanjungpura yang diselenggarakan oleh Korem 102/Pjg, Jumat (19/7/2024) malam. 

Acara yang berlangsung meriah di Lapangan Sepak Bola Makorem 1012/PJG ini dihadiri oleh ribuan masyarakat yang sangat antusias.

Dalam kesempatan tersebut, Hera Nugrahayu menyampaikan apresiasi atas peran penting Korem 102/Pjg dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kalimantan Tengah.

Baca Lainnya :

“Kami sangat berterima kasih atas dedikasi dan pengabdian Korem 102/Pjg dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah kita. Semoga sinergi antara pemerintah kota dan TNI terus terjalin dengan baik untuk kesejahteraan masyarakat,” kata Hera.

Selain itu, Hera Nugrahayu juga mengajak seluruh masyarakat untuk terus mendukung upaya-upaya Korem 102/Pjg dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kalimantan Tengah umumnya dan Kota Palangka Raya khususnya.

“Mari kita bersama-sama menjaga kebersamaan dan persatuan demi kemajuan kota kita tercinta,” ucap Hera.

Acara syukuran ini tidak hanya menjadi ajang peringatan, tetapi juga sebagai sarana untuk mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Berbagai macam kuliner nusantara disediakan dan dapat dinikmati pengunjung secara gratis, menambah semarak acara.

Selain kuliner, acara syukuran ini juga dimeriahkan oleh penampilan artis ibukota Felix Irwan dan pedangdut Lala Widy yang menghibur ribuan pengunjung dengan lagu-lagu hits mereka.

Sebagai puncak acara, pesta kembang api spektakuler menerangi langit malam, menambah kemeriahan dan kegembiraan bagi semua yang hadir.(adv)


Media Center







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment