- Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Melalui Wirausaha
- BPBPK Prov. Kalteng Gelar Rakor Evaluasi Pengendalian Karhutla 2024
- Kurnedi Laporkan Oknum Polisi TM Yang Diduga Tipu 300 Juta Dengan Modus Janjikan Loloskan Anaknya Ja
- Tokoh Muda dan Cendikiawan Kristen Mendukung Fairid-Naparin
- RELASI PRABOWO GIBRAN KOTA PALANGKA RAYA DEKLARASI FAIRID-ZAINI
- Berkesan, Aksi Spesial Dekan Fakultas Hukum UPR di Job Fair 2024
- FH UPR Sukses Menggelar Job Fair 2024 di Lapangan Fakultas Hukum Universitas Palangka Raya
- Relawan Koyem-SHD Optimis Menang di Pilgub Kalteng 2024
- Masa Depan Barito Utara di Tangan AGI, Pemuda Yang Tampil Memukau dalam Debat Pilkada Barito Utara
- Ribuan Pendukung Meriahkan Kampanye Akbar Koyem-SHD dengan Semangat \\
Pemprov Kalteng Optimis ITS NU Kalimantan Bisa Mencetak SDM Unggul
Tim Redaksi
Keterangan Gambar : Suasana Rapat yang dihadiri Wagub Kalteng
Potretkalteng.com - Palangka Raya - Wakil Gubernur (Wagub) Kalteng H. Edy Pratowo menghadiri rapat kesiapan warga Nahdliyin menyongsong Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara untuk mempersiapkan generasi baru dalam dunia pendidikan di Kalteng, khususnya Institut Teknologi dan Sains Nahdlatul Ulama (ITS NU) Kalimantan, dan dukungan terhadap Pelaksanaan Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) ITS NU Tahun Akademik 2023/2024 secara virtual dari Ruang Rapat Wagub, Rabu (4/1/2023).
Wagub Edy Pratowo mengatakan ITS NU memiliki infrastruktur yang sangat lengkap dan jika hal itu diberdayakan dengan baik, Wagub yakin ITS NU juga akan berkembang dengan baik di masa yang akan datang.
Baca Lainnya :
- Saipullah Resmi Jadi Kepala Dinas Kominfo Kota Palangka Raya 0
- Angka Kecelakaan di Kalteng Menurun Semenjak Pelaksanaan Ops Lilin Telabang 20220
- Pengerjaan Perbaikan SDN 2 Selat Dalam Rampung Tepat Waktu0
- Harga BBM Non Subsidi Resmi Turun!0
- Pemeriksaan Tahap Awal Terhadap Calon Jemaah Haji Kabupaten Kapuas di Mulai0
Wagub Kalteng, Edy Pratowo
“ITS NU ini sudah sejalan dengan Visi Misi Gubernur dan Wakil Gubernur, karena kita berkeinginan hadirnya IKN itu kita barengi dengan persiapan SDM yang memiliki kemampuan khusus, seperti bidang teknik industri, teknik komputer, dan teknik lingkungan, ini bidang langka yang kita miliki,” kata Wagub.
Wagub optimis ITS NU bisa menjadi perguruan tinggi yang mencetak generasi unggul di masa depan sesuai dengan bidang yang diharapkan, yaitu bidang yang bersifat teknis.
“Momentum ini sangat baik dalam rangka membesarkan perguruan tinggi ini sehingga kehadirannya betul-betul dirasakan untuk masyarakat Kalimantan Tengah dan masyarakat Nahdliyin yang ada di Kalimantan Tengah,” ucap Wagub.
Sekretaris Daerah (Sekda) Prov. Kalteng H. Nuryakin selaku Ketua BPP ITS NU Kalimantan menyatakan bahwa jumlah perguruan tinggi yang ada di Kalteng adalah sebanyak 23 lembaga, yang terdiri dari enam perguruan tinggi negeri dan 17 perguruan tinggi swasta.
“Dari semua perguruan tinggi tersebut, belum ada yang mengelola secara khusus program studi teknik industri, teknik komputer, dan teknik lingkungan. Oleh karena itu, dengan menjawab tantangan pasar global di bidang investasi SDM, NU membangun ITS NU sebagai alternatif guna membangun SDM unggul dalam kelas dunia yang berkahlak,” jelas Sekda.
Pada kesempatan itu Sekda Nuryakin juga mengajak Bupati dan Wali Kota yang hadir untuk mendukung dan mengirimkan pemuda-pemudi dari kabupaten/kota agar berkuliah di ITS NU, dengan menyertakan beasiswa bagi yang kurang mampu.
“Adapun biaya pendidikan untuk tahun 2023 ini kami rencanakan adalah sebesar 2 juta rupiah per semester,” sebutnya.
Sementara itu Ketua PW NU Prov. Kalteng H M Wahyudi F. Dirun menyampaikan perguruan ITS NU ini didirikan bukan untuk menyaingi perguruan tinggi lainnya, tetapi untuk meningkatkan SDM yang ada di Kalteng.
“ITS NU ini satu-satunya perguruan tinggi yang dinobatkan sebagai ITS NU Kalimantan karena hanya memiliki program studi di Kalimantan Tengah. Saat ini ITS NU sudah memiliki 32 orang mahasiswa/mahasiswi, dan yang paling banyak di teknik lingkungan,” imbuhnya.
Turut hadir Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) selaku Rektor ITS NU Kalimantan Katma F. Dirun dan Pengurus PW NU Prov. Kalteng. Hadir pula secara virtual Ketua DPRD Prov. Kalteng Wiyatno, Wakil Ketua III DPRD Prov. Kalteng Faridawaty D Adjeh, Ketua Komisi III DPRD Prov. Kalteng Hj. Siti Nafsiah, Rektor IAIN H. Khairil Anwar, Bupati dan Wali Kota se-Kalteng, serta undangan lainnya.(red)
RT
Berita Utama
-
RELASI PRABOWO GIBRAN KOTA PALANGKA RAYA DEKLARASI FAIRID-ZAINI
RELASI PRABOWO GIBRAN KOTA PALANGKA RAYA DEKLARASI FAIRID-ZAINI
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Relawan Lentera Kasih (RELASI) Prabowo Gibran Kota Palangkaraya mengadakan diskusi dan deklarasi pasangan calon Walikota dan Wakil . . .
-
Tokoh Muda dan Cendikiawan Kristen Mendukung Fairid-Naparin
Tokoh Muda dan Cendikiawan Kristen Mendukung Fairid-Naparin
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM - Pemuda, tokoh dan cendikiawan Kristen kota Palangkaraya mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan oleh Relawan Lentera Kasih . . .
-
Kurnedi Laporkan Oknum Polisi TM Yang Diduga Tipu 300 Juta Dengan Modus Janjikan Loloskan Anaknya Ja
Kurnedi Laporkan Oknum Polisi TM Yang Diduga Tipu 300 Juta Dengan Modus Janjikan Loloskan Anaknya Ja
PALANGKA RAYA,POTRETKALTENG.COM - Kurnedi Seorang warga Petak Bahandang didampingi kuasa hukumnya mendatangi Polda Kalteng pada Kamis 21 November 2024 . . .
-
Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Melalui Wirausaha
Plt Karo Kesra Kalteng Buka Kegiatan Pemberdayaan Perempuan Melalui Wirausaha
PALANGKARAYA,POTRETKALTENG.com– Plt. Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Provinsi Kalimantan Tengah, Ahmad Pahruka, membuka secara resmi kegiatan Fasilitasi . . .
-
BPBPK Prov. Kalteng Gelar Rakor Evaluasi Pengendalian Karhutla 2024
BPBPK Prov. Kalteng Gelar Rakor Evaluasi Pengendalian Karhutla 2024
PALANGKARAYA,POTRETKALTENG.com– Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (BPBPK) Provinsi Kalimantan Tengah menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) dan Evaluasi . . .