Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Palangka Raya 2024 Resmi Dibuka

Potret Kalteng 25 Jul 2024, 13:10:52 WIB Palangka Raya
Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Palangka Raya 2024 Resmi Dibuka

Keterangan Gambar : Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu


PALANGKA RAYA - Pj Wali Kota Palangka Raya, Hera Nugrahayu, secara resmi membuka kegiatan Jambore Kader Posyandu Tingkat Kota Palangka Raya 2024. Acara ini diselenggarakan di Halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya, Rabu (24/7/2024).


Dalam sambutannya, Hera Nugrahayu menekankan pentingnya peran Kader Posyandu dalam peningkatan kesehatan masyarakat. "Kader Posyandu adalah kader kesehatan yang berasal dari warga masyarakat yang dipilih oleh masyarakat, serta bekerja dengan sukarela untuk membantu peningkatan kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya," kata Hera.

Baca Lainnya :


Hera menjelaskan bahwa kader Posyandu memegang peranan sangat penting dan menjadi perpanjangan tangan Pemerintah Kota Palangka Raya dalam menjalankan salah satu program prioritas daerah, yaitu percepatan penurunan stunting.


"Peran aktif kader Posyandu sangatlah vital, terutama dalam upaya kami untuk menurunkan angka stunting di Kota Palangka Raya. Mereka adalah ujung tombak dalam memberikan edukasi dan layanan kesehatan langsung kepada masyarakat," katanya.


Hera juga juga menyampaikan pentingnya peningkatan kapasitas Kader Posyandu. Upaya peningkatan kapasitas kader Posyandu salah satunya melalui pelaksanaan Jambore Kader Posyandu ini.


“Kami ingin memastikan bahwa setiap kader memiliki pengetahuan dan keterampilan yang memadai untuk memberikan pelayanan yang terbaik," ucapnya.(mmc)







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment