Ikuti Rakor Optimalisasi Penyelenggaraan Pemda, Pj. Bupati Barsel Siap Tidaklanjuti Arahan Gubernur
Tim Redaksi

Potret Kalteng 29 Mar 2024, 06:30:41 WIB Daerah
Ikuti Rakor Optimalisasi Penyelenggaraan Pemda, Pj. Bupati Barsel Siap Tidaklanjuti Arahan Gubernur

Keterangan Gambar : Sambutan Gubernur Kalteng


potretkalteng.com - BUNTOK – Penjabat (Pj) Bupati Barito Selatan (Barsel) H. Deddy Winarwan bersama bupati/walikota se Kalteng ikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Optimalisasi Penyelenggaraan Pemerintahan di Daerah Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Tengah (Kalteng), di Aula Jayang Tingang Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (27/3/2024).



Baca Lainnya :




Pj. Bupati Barsel H. Deddy Winarwan menyampaikan bahwa pada kegiatan tersebut, dirinya beserta Kepala Daerah se-Kalteng yang turut hadir diminta oleh Gubernur H. Sugianto Sabran untuk mengoiptimalkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) untuk memperkuat kemampuan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), serta menggali berbagai potensi yang dimiliki daerah masing-masing dan prioritaskan pembangunan tetap sektor pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan perekonomian dalam arti luas terutama melalui upaya hilirisasi dan pengembangan kawasan sentra produksi pangan.




“Yang menjadi perhatian dalam arahan gubernur adalah upaya percepatan penurunan stunting harus menjadi prioritas, dalam rangka pengembangan SDM Kalteng yang unggul, menurunkan angka perkawinan usia anak dan Kabupaten/Kota Layak Anak (KLA) untuk pemenuhan hak-hak anak," ujar Deddy.


H. Deddy Winarwan menyambut baik arahan gubernur, karena menurutnya pembangunan di tingkat daerah, provinsi, hingga nasional harus bisa sejalan agar terciptanya integrasi dan sinkronisasi antara pemerintah pusat dan daerah.


Digelarnya Rakor Optimalisasi Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah Tahun 2024 ini juga akan membantu untuk saling mengoreksi dan mempertajam rencana pembangunan mana saja yang sejalan antara kabupaten/kota dan provinsi, hingga pembahasan rencana operasionalnya.


Selain itu, pada kegiatan tersebut juga dibahas terkait beberapa isu penting, seperti pemanfaatan Dana Bagi Hasil - Dana Reboisasi (DBH-DR) yang diharapkan dapat mendukung peningkatan kualitas pendidikan, penanganan stunting, pembangunan jalan desa, dan program strategis lainnya di sekitar hutan serta keberadaan Perusahaan Besar Swasta (PBS) kelapa sawit dan pertambangan yang diharapkan dapat membawa kesejahteraan bagi masyarakat dan pembangunan daerah.


“Tadi juga dibahas berbagai isu sehingga kita bertukar informasi antara gubernur, bupati, walikota agar pelaksanaan kegiatan di tahun 2025 dan seterusnya bisa lebih sinkron lagi,” pungkas Deddy.


Hadir mendampingi Pj. Bupati Barsel, Sekretaris Daerah Kab. Barsel Eddy Purwanto dan Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Yoga Prasetyanto Utomo.(adv)


Mmcbarsel







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment