Hut Gerdayak ke-12, Plt. Ketua MPW PP Kalteng Berikan Kue Raksasa
Oleh : Tim redaksi

Potret Kalteng 28 Mei 2022, 18:12:05 WIB Daerah
Hut Gerdayak ke-12, Plt. Ketua MPW PP Kalteng Berikan Kue Raksasa

Keterangan Gambar : Muhammad Syauqi bersama Tokoh Masyarakat dan Forkopimda sekaligus memberikan kue ulang tahun ukuran raksasa


Potretkalteng.com- Palangka Raya – Plt. Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Kalteng menghadiri Peringatan Ulang Tahun ke-12 Gerakan Pemuda Dayak (Gerdayak) Betang Hapakat Jl. Rta. Milono Palangka Raya, Sabtu (28/5/2022).

Muhammad Syauqi mengucapkan selamat kepada ormas Gerdayak yang sudah memasuki usia ke-12 Tahun sekaligus memberikan kue ucapan selamat ukuran raksasa kepada ormas Gerdayak.

“Saya berharap ormas Gerdayak bisa menjadi ormas yang cinta tanah air dan dapat menjadi pelopor pembangunan, terutama di bumi Kalteng dan Kalimantan pada umumnya,” tutur Syauqi.

Baca Lainnya :

Syauqi menjelaskan, bahwa di tengah keberagaman masyarakat Kalimantan Tengah, Gerdayak harus menjadi organisasi yang dapat menjadi wadah bagi para pemuda Dayak agar mampu berkompetisi di segala bidang. 

“ Saya berharap segenap pengurus dan anggota Gerdayak Indonesia mampu membangun secara harmonis dan demokratis, dengan tetap menjunjung tinggi semangat kebersamaan, serta peka dengan keadaan sekitar ” jelasnya.

Syauqi juga mengapresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Rapimnas Gerdayak Indonesia Tahun 2022 ini dengan Tema yaitu “Dengan Semangat Nasionalisme dan Jiwa Patriotisme, Gerdayak Indonesia Mendukung ditetapkannya Ibu Kota Negara Nusantara di Kaltim” 

Sementara itu, Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Gerdayak Indonesia Yansen A. Binti menyampaikan bahwa sebuah bangsa yang besar harus pandai memberikan penghormatan kepada para pendahulunya yakni Tokoh Masyarakat ataupun Tokoh Pemerintah yang berjasa pada Gerdayak Indonesia. 

Yansen juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh ormas Dayak maupun ormas nasional lainnya yang berkontribusi memberikan dukungan kepada Gerdayak Indonesia.

“Kami juga ingin sampaikan penghargaan kami kepada Bapak Gubernur Kalteng yang selama ini terus mendukung semua program maupun kegiatan Gerdayak Indonesia sehingga Gerdayak sepenuhnya dapat memanfaatkan semua fasilitas. Dan itulah kunci keberhasilan kita karena adanya kebersamaan,” tandas Yansen.(red).







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment