Hadir di Acara Televisi, Dirlantas Polda Kalteng Ajak Masyarakat Bijak Berlalu Lintas

Potret Kalteng 06 Jun 2022, 19:16:07 WIB Edukasi
Hadir di Acara Televisi, Dirlantas Polda Kalteng Ajak Masyarakat Bijak Berlalu Lintas

Potretkalteng.com - Palangkaraya - Ditlantas Polda Kalteng sore ini mengisi acara Dialog Interaktif di Dayak TV, Senin (6/6/2022). 

Dirlantas Polda Kalteng Kombes Pol. Heru Sutopo, S.I.K mengatakan tujuan dilaksanakannya kegiatan ini untuk menyampaikan pesan-pesan keselamatan, dan mengajak masyarakat agar lebih bijaksana dalam berlalu lintas guna meminimalisir terjadinya kecelakan lalulintas serta mewujudkan Kamseltibcarlantas di Kalimantan Tengah. 

“Angka kecelakaan lalu lintas ini disebabkan oleh kurangnya kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga keselamatan selama dijalan,” ucap Heru

Baca Lainnya :

“Untuk itu kami imbau kepada seluruh mayarakat pengguna jalan agar lebih berhati-hati saat berkendara. Gunakan perlengkapan kendaraan mulai dari helm berstandar Nasional Indonesia (SNI), bagi pengendara roda dua, memakai sabuk keselamatan bagi pengendara kendaraan roda empat atau lebih,” imbaunya 

Juga gunakan spion lengkap, serta kelengkapan surat-surat berkendara mulai dari Surat Izin Mengemudi (SIM) serta Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Dan yang tak kalah pentingnya lagi, selalu taati peraturan lalu lintas dengan selalu mengutamakan keselamatan diri saat berkendara. 

“Dengan adanya imbauan melalui media televisi ini, kami berharap semakin banyak masyarakat sadar akan pentingya mentaati aturan lalu lintas sehingga terciptanya Kamseltibcarlantas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polda Kalteng,” tutupnya (red)







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment