Direktur Tanaman Buah Kementan RI Kunjungi Kebun Pisang Gepok Tanjung Di Kapuas
Tim Redaksi

Potret Kalteng 17 Feb 2023, 15:15:16 WIB Kapuas
Direktur Tanaman Buah Kementan RI Kunjungi Kebun Pisang Gepok Tanjung Di Kapuas

Keterangan Gambar : Direktur Jendral Kementan ketika mengunjungi dan berbincang dengan petani pisang


Potretkalteng.com -  Kapuas - Lokasi penanaman pisang Gepok Tanjung (Pisang Gepok Tanpa Jantung) dan Pisang Ponti di Desa Pulau Telo Baru, Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas ditinjau oleh Direktur Kementerian Pertanian yang membidangi Tanaman Buah buahan.

Direktur Jenderal Kementerian Pertanian yang mengaku basicnya sebagai peneliti buah buahan selama 15 tahun ini menjelaskan pada awak Media Potretkalteng.com tentang keunggulan dari Pisang Gepok Tanjung, Beliau mengatakan Pisang Gepok Tanjung ini awal mulanya di budi dayakan di Kabupaten Solok Sumatera Barat.

"sebenarnya berasal dari Kepulauan Maluku dan Pisang ini sangat tahan tehadap penyakit, namun syarat yang paling penting harus diperhatikan yaitu teknis penanaman nya"ungkapnya.

Baca Lainnya :

Penanaman Pisang ini tidak boleh melebihi dalam satu rumpun itu sebanya 3 batang, 3 batang dimaksud harus bisa di bedakan usianya dengan sebutan 1 batang Kakeknya, 1 batang Ibunya dan 1 batang lagi Cucunya. gunanya agar tanaman pisang tidak saling berebutan Makanan,lokasi dan ruang udara sehingga akan leluasa untuk berkembang.

Bantuan bibit pisang dari Pemerintah yang diturunkan Pada Tahun 2021 kemaren terhadap warga Desa Pulau Telo Baru Kecamatan Selat Kabupaten Kapuas melalui Keluarga Kelompok Tani (Gapoktan) sampai ini ternyata berhasil dan telah beberapa kali panen tinggal bagaimna cara pengembangan saja lagi,dan kemudian terkait pemasaran dari hasil buahnya juga menurut kelompok tani disini juga mudah oleh pengumpul datang langsung kelokasi. 

"Hanya perlu kita pikirkan untuk mencapai keuntungan yang maksimal dan berkelanjutan maka perlu kita pikirkan pendirian koperasi atau wadah semacam Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) sebagai penampung hasil produksi pisang ini agar harga terkontrol dan terjamin."Tutupnya.


Direktur beserta rombongan dalam suasana kebersamaan dengan para anggota Gapoktan setempat sempat menikmati buah kelapa muda hasil kebun setempat dan sambil mencicipi olah buah pisang yang dijadikan kemasan kripik pisang bersama penerima tamu dari Distran dan Unsur Pemerintahan Desa setempat bersama masyarakat Gapoktan.(red)

Untung







+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment