Bupati Mura Tutup Turnamen Futsal GANFASH III, Berharap Lahir Atlet Potensial Daerah

Potret kalteng 28 Sep 2025, 13:58:34 WIB Murung Raya
Bupati Mura Tutup Turnamen Futsal GANFASH III, Berharap Lahir Atlet Potensial Daerah

Keterangan Gambar : Keterangan Foto: Foto Bersama



PURUK CAHU, INFO PUBLIK – Bupati Murung Raya (Mura), Heriyus, secara resmi menutup Tournament Futsal GANFASH Season III pada Sabtu malam (28/9/2025). Penutupan ini menandai berakhirnya kompetisi futsal yang berlangsung selama beberapa minggu dan diikuti oleh berbagai klub futsal lokal terbaik di Murung Raya.


Baca Lainnya :

Dalam sambutan penutupannya, Bupati Heriyus menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada panitia penyelenggara (GANFASH), seluruh peserta, dan tim yang bertugas dalam menjaga sportivitas dan keamanan. Beliau menyatakan bahwa turnamen ini telah berhasil mencapai tujuannya, yaitu sebagai wadah penyaluran bakat dan ajang pembinaan karakter pemuda.


Bupati berharap agar semangat sportivitas dan persatuan yang terjalin selama turnamen dapat terus dibawa dalam kehidupan sehari-hari. Turnamen ini dianggap sebagai indikator keberhasilan upaya Pemkab Mura dalam memajukan sektor olahraga dan menjauhkan generasi muda dari kegiatan negatif.


Penutupan ini juga dirangkaikan dengan penyerahan piala, medali, dan hadiah kepada para pemenang yang berhasil meraih gelar juara di ajang bergengsi ini.


RI








+ Indexs Berita

Berita Utama

Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment