- Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
- Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
- Walikota Gerak Cepat! Audiensi Membatalkan Aksi, Fairid Naparin Ambil Keputusan untuk Warga Kereng B
- Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
- DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
- Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
- Pemkab Barito Utara Salurkan Bantuan bagi Korban Kebakaran di Jalan Merak Muara Teweh
- Kapuas Terima Program Sekolah Rakyat, Pembangunan Ditargetkan Mulai 2026
- Ketua GMNI Kalteng Maulana Uger: Jangan Korbankan Kedaulatan Rakyat Demi Efisiensi Politik
- Panen Sawit di Lahan Bersertifikat, Tiga Petani Jalani Proses Hukum di Kasongan
BPS Laporkan Deflasi, Pemprov Kalteng Nilai Kondisi Ekonomi Terkendali

Keterangan Gambar : Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan Yuas Elko saat menghadiri press release BPS Prov. Kalteng
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menilai bahwa kondisi ekonomi daerah berada dalam situasi yang terkendali dan stabil, menyusul rilis resmi Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kalteng terkait data inflasi dan deflasi Mei 2025.
Staf Ahli Gubernur Kalteng Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan, Yuas Elko, menyampaikan apresiasi kepada BPS atas laporan komprehensif tersebut. Berdasarkan data yang dirilis, Kalteng mengalami deflasi sebesar 0,53 persen secara bulanan (month-to-month/m-to-m), menjadikannya provinsi dengan tingkat deflasi terdalam ke-12 secara nasional.
Baca Lainnya :
- Mahasiswa Suarakan Aspirasi, Gubernur Kalteng Siap Bergerak Bersama0
- H. Shalahuddin dan Felix Kunjungi Korban Kebakaran di Muara Teweh0
- H. Shalahuddin Aktif Hadiri Pengajian Rutin di Masjid Baitul Ghafur Muara Teweh0
- Aries Marcorius Narang Doakan Shalahuddin dan Felix Sonadie Tingang Terpilih dalam Pilkada Barut0
- Pasangan Shalahuddin-Felix Resmi Mendaftar sebagai Calon di PSU Pilkada Barito Utara 20240
Lebih lanjut, secara year-on-year (y-on-y), Kalteng tercatat mengalami inflasi sebesar 0,46 persen, sementara inflasi tahun kalender (year-to-date/y-to-d) mencapai 0,76 persen. Angka ini dinilai lebih rendah dan lebih stabil dibandingkan inflasi nasional yang berada di angka 1,6 persen (y-on-y).
“Data ini menunjukkan bahwa secara umum kondisi harga di Kalimantan Tengah relatif stabil dan terkendali. Capaian ini menjadi indikator positif bagi kestabilan ekonomi daerah,” ujar Yuas Elko dalam pernyataan singkatnya.
Kepala BPS Provinsi Kalteng, Agnes Widiastuti, dalam konferensi pers di Ruang Vicon BPS menambahkan bahwa Kalteng berhasil menekan harga sejumlah komoditas penting, yang berkontribusi besar terhadap deflasi. Komoditas utama yang menyumbang deflasi bulanan antara lain cabai rawit (-0,21%), ikan gabus (-0,17%), bawang merah (-0,05%), ikan nila (-0,05%), dan bayam (-0,03%). Komoditas lain seperti bawang putih, cabai merah, daging ayam ras, dan ikan papuyu juga ikut menekan inflasi.
Namun demikian, terdapat pula beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga. Di antaranya tomat, tarif pulsa ponsel, dan emas perhiasan, yang masing-masing menyumbang inflasi sebesar 0,02 persen. Kenaikan harga emas sendiri dipengaruhi oleh harga global serta nilai tukar rupiah.
Agnes juga memaparkan bahwa secara spasial, seluruh wilayah IHK di Kalteng mengalami deflasi bulanan. Kabupaten Kapuas mencatat deflasi tertinggi sebesar 1,43 persen, diikuti Sukamara (0,27 persen), Palangka Raya (0,15 persen), dan Sampit (0,08 persen). Komoditas cabai rawit dan bawang merah menjadi faktor dominan penekan harga di seluruh wilayah tersebut.
Menurut BPS, fenomena deflasi ini tak lepas dari melimpahnya pasokan komoditas utama selama musim panen, baik dari produksi lokal maupun kiriman dari luar daerah seperti Jawa dan Banjarmasin. Panen raya bawang merah di sentra-sentra produksi seperti Brebes dan Bima juga ikut membantu menurunkan harga di pasaran.
Dengan data ini, Pemerintah Provinsi Kalteng optimistis bahwa pengendalian harga dan stabilitas ekonomi di daerah dapat terus dijaga, terutama dengan kerja sama lintas sektor dan pengawasan distribusi barang kebutuhan pokok yang lebih efektif.
RH
Berita Utama
-
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
Perkuat Sinergi, DPP PERPEDAYAK Audiensi dengan Kapolda Kalteng
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Persatuan Pemuda Dayak (PERPEDAYAK) menggelar audiensi dan silaturahmi dengan Kepala Kepolisian Daerah . . .
-
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
Lupa Cabut Kunci, Warga Hajak Raya Nyaris Kehilangan Motor, Pelaku Tertangkap Karena Rantai Putus Di
MUARA TEWEH, POTRETKALTENG.COM – Kelalaian kecil hampir berakibat fatal bagi seorang warga Desa Hajak Raya, Kecamatan Teweh Baru, Kabupaten Barito Utara. Sepeda motor . . .
-
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
Kuasa Hukum TBBR Soroti Dugaan Tidak profesionalnya Penyidik Polres Katingan dalam Kasus OTT Kayu
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Tim kuasa hukum Jekson dan Rahmat Zakaria dari TBBR Palangka Raya menyampaikan kekecewaan terhadap kinerja penyidik Polres Katingan . . .
-
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
DPD ARUN Kalteng Menangkan Ady Surya Jaya, Pengadilan Nyatakan Bebas dari Tuduhan Penipuan PT BSG
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM- Kasus dugaan kriminalisasi terhadap tokoh masyarakat Desa Mulyasari, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, yang melibatkan Ady . . .
-
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
Indeks SPBE Kalteng 2025 Capai 3,41, Pemerintahan Digital Dinilai Semakin Baik
PALANGKA RAYA, POTRETKALTENG.COM— Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah mencatat capaian positif dalam penerapan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) tahun . . .

















